Gloria, Melissa (2023) Analisis Profit Testing Pada Produk Asuransi Unit-Link Dengan Multiple Decrement Model Di Indonesia. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
06311940000030-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 September 2025. Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Asuransi unit-link adalah salah satu jenis Produk Asuransi Yang Dikaitkan dengan Investasi (PAYDI), yang tidak hanya menawarkan proteksi atas liabilitas, namun juga menawarkan keamanan investasi pada nasabah. Saat ini, sudah terdapat lebih dari 41 perusahaan yang menawarkan PAYDI. Dikarenakan produk asuransi unit-link yang bergantung dengan performa saham atau produk investasi, jumlah uang pertanggungan yang perlu dikeluarkan oleh perusahaan asuransi untuk dibayarkan kepada pemegang polis menjadi tidak menentu. Maka dari itu, sebelum menjual suatu produk asuransi unit-link, perusahaan perlu mengetahui terlebih dahulu apakah produk tersebut akan membawa keuntungan atau kerugian untuk perusahaan dengan menghitung aliran kas. Analisis aliran kas dari perusahaan asuransi untuk suatu produk unit-link setiap akhir periode dikenal dengan metode profit testing. Metode ini digunakan dalam menganalisis arus kas pada produk unit-link dikarenakan fleksibilitasnya dalam menghitung tingkat bunga dan profit measure yang fluktuatif. Pemodelan produk asuransi unit-link pada penelitian ini menggunakan model multiple decrement dalam membedakan state keluar pemegang polis. Untuk mendapatkan analisis produk yang maksimal, maka pendekatan yang digunakan pada metode ini adalah pendekatan deterministik dan stokastik dengan memperhitungkan cadangan premi. Metode perhitungan CTE (Conditional Tail Expectation reserving) digunakan dalam mempertimbangkan reserve dalam profit. Pada produk asuransi jiwa unit-link dengan masa pertanggungan 20 tahun, dimana pemegang polis menerima manfaat kematian dan manfaat survival, atas seseorang yang berjenis kelamin laki-laki yang berusia 45 tahun dan memilih dana investasi berisiko rendah, perusahaan asuransi perlu mempersiapkan cadangan premi di awal sebesar Rp139.874.437,18 yang dihitung dengan parameter 〖CTE〗_0,75. Dengan mempertimbangkan reserve tersebut, kisaran profit perusahaan asuransi dengan 95% CI adalah di antara Rp63.036.511,35 sampai dengan Rp63.098.783,83.
======================================================================================================================================
Unit-linked insurance is a variety of modern insurance that not only offer protection over liabilities, but also investment securities to customers. Currently, more than 41 companies have sold investment-linked insurance products. Due to the uncertainties of stock and investment-related performance, the amount of benefit that an insurance company should pay to its insured becomes hard to predict. To determine whether an insurance product will bring loss or profit, insurance company needs to assess its product properly before selling it to the public by analyzing its cash flow. This cash flow analysis of an insurance company for a unit-linked insurance product every end of period is known by the profit testing method. Through this method, analyzing cash flow is made more flexible since it also accounts for fluctuating interest rates and profits measures. In modelling the unit-linked insurance product, this research used multiple decrement model to separate a few exit states of the policyholder. In order to get the best product analysis, this research used both deterministic and stochastic approach, as well as considering its reserves through CTE (Conditional Tail Expectation reserving) method. For a unit-linked life insurance product with term of 20 years where policy holder receives both death and survival benefit in which policy holder is a 45 years old male with low investment risk, insurance company needs to prepare reserve amounted to Rp139,874,437.18 upon policy’s establishment, as calculated with 〖CTE〗_0,75. Totalling the reserve on top of the profit acquired, company’s profit range with 95% CI falls between Rp63,036,511.35 and Rp63,098,783.83.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | CTE (Conditional Tail Expectation reserving), Multiple Decrement Model , Produk Asuransi Unit-link, Profit Testing, Unit-linked Insurance |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics Q Science > QA Mathematics > QA274.2 Stochastic analysis Q Science > QA Mathematics > QA401 Mathematical models. |
Divisions: | Faculty of Science and Data Analytics (SCIENTICS) > Actuaria > 94203-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Melissa Gloria |
Date Deposited: | 06 Jul 2023 06:41 |
Last Modified: | 06 Jul 2023 06:41 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/98350 |
Actions (login required)
View Item |