Analisis Pengaruh Penambahan Polivinil Alkohol (PVA) Dan Suhu Kalsinasi Dalam Enkapsulasi SBA-15 Terhadap Kinerja Rifampisin Sebagai Pengantar Obat Berbasis Inhalasi

Rasendria, Rafenra Rakha (2023) Analisis Pengaruh Penambahan Polivinil Alkohol (PVA) Dan Suhu Kalsinasi Dalam Enkapsulasi SBA-15 Terhadap Kinerja Rifampisin Sebagai Pengantar Obat Berbasis Inhalasi. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 0251194000127-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
0251194000127-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 September 2025.

Download (16MB) | Request a copy

Abstract

Tuberkulosis merupakan penyakit menular kronis yang dapat menyebabkan kematian. Salah satu penyebab kematian karena kurangnya kepatuhan pasien terhadap rejimen pengobatan tuberkulosis. Pulmonary Drug Delivery merupakan salah satu strategi untuk meningkatkan kepatuhan pasien dengan mengurangi dosis obat dan waktu pengobatan. Efektivitas obat tergantung pada distribusi obat ke dalam saluran pernafasan. Dalam penelitian ini menggunakan nanopartikel silika mesopori SBA-15 sebagai pembawa Rifampisin berbasis inhalasi. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penambahan polivinil alkohol (PVA) dan pengaruh variasi temperatur kalsinasi terhadap karakterisasi morfologi, struktur kristal, dan pori SBA-15, menganalisis kemampuan enkapsulasi, kemampuan disolusi, dan pembentukan aerosol rifampisin dalam SBA-15 menggunakan dry powder inhaler. Penelitian ini dibagi menjadi 2 tahap yaitu sintesis nanopartikel silika mesopori SBA-15 dan enkapsulasi rifampisin ke dalam SBA-15. Penambahan polivinil alkohol (PVA) dilakukan sebesar 2.2 gr dengan variasi suhu kalsinasi pada temperatur 500 °C (SP 1/SPR 1), 550 °C (SP 2/SPR 2), dan 600 °C (SP 3/SPR 3). Penambahan PVA sebesar 2.2 g sebelum melalui proses kalsinasi mempengaruhi terbentuknya morfologi spherical pada sampel SP 1 dan SP 2 dan pada sampel SP 3 memiliki morfologi rod akibat bertambahnya suhu kalsinasi. Namun, baik dalam bentuk spherical maupun rod keduanya adalah SBA-15 ditunjukkan dari hasil identifikasi komposisi kimia masih memuat komponen Si dan O, hasil XRD menunjukkan pola difraksi amorfus dengan bentuk kristal heksagonal, hasil uji BET menunjukkan bahwa hasil paling optimal didapatkan oleh sampel SP 2 dengan luas permukaan sebesar 590.58 m2/g dan diameter pori sebesar 5,57 nm, hasil luas permukaan dan diameter pori yang tinggi berpengaruh kepada hasil pengujian efisiensi enkapsulasi, efisiensi disolusi, dan pengujian impactor, dengan sampel SP 2 memiliki kemampuan enkapsulasi terbaik sebesar 80.99 %, kemampuan disolusi sebesar 76.53 %, dan memiliki persebaran partikel aerosolisasi < 5 μm sebesar 1.399.750 μg/m3.
====================================================================================================================================
Tuberculosis is a chronic infectious disease that can cause death. One of the causes of death due to lack of patient adherence to tuberculosis treatment regimens. In this study, SBA- 15 mesoporous silica nanoparticles were used as a carrier for inhalation-based Rifampicin. This study aims to analyze the effect of adding polyvinyl alcohol (PVA) and the effect of variations in calcination temperature on the morphological, crystal structure, and pore characterization of SBA-15, to analyze the encapsulation ability, dissolution ability, and rifampicin aerosol formation in SBA-15 using a dry powder inhaler. This research was divided into 2 stages, namely the synthesis of SBA-15 mesoporous silica nanoparticles and the encapsulation of rifampicin into SBA-15. 2.2 g of PVA was added with variations in calcination temperature at 500 °C (SP 1/SPR 1), 550 °C (SP 2/SPR 2), and 600 °C (SP 3/SPR 3). The addition of 2.2 g of PVA before going through the calcination process affected the formation of spherical morphology in the SP 1 and SP 2 samples and the SP 3 sample had a rod morphology due to the increased calcination temperature. However, both in spherical and rod form, both are SBA- 15. It was shown from the identification results that the chemical composition still contained Si and O components. The XRD results showed an amorphous diffraction pattern with hexagonal crystal shapes. The BET test results showed that the most optimal results were obtained by the SP 2 sample. with a surface area of 590.58 m2/g and a pore diameter of 5.57 nm, the results of the high surface area and pore diameter affect the results of the encapsulation efficiency test, dissolution efficiency, and impactor testing, with the SP 2 sample having the best encapsulation ability of 80.99% , has a dissolution capacity of 76.53%, and has an aerosolized particle distribution of < 5 μm of 1,399,750 μg/m3.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Dry Powder Inhaler, Kalsinasi, Polivinil Alkohol, Pulmonary Drug Delivery, Rifampisin, SBA-15, Calcined, Dry Powder Inhaler, Polyvinyl Alcohol, Pulmonary Drug Delivery, Rifampicin, SBA-15.
Subjects: T Technology > TP Chemical technology > TP1140 Polymers
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Rafenra Rakha Rasendria
Date Deposited: 24 Jul 2023 13:27
Last Modified: 24 Jul 2023 13:27
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/99140

Actions (login required)

View Item View Item