Perencanaan Inspeksi Pada Rich Solution Chiller dan Bioreactor Menggunakan Metode Kuantitatif Inspeksi Berbasis Risiko dengan Standard API 581

Sibarani, Esther Chyntia Charolina (2023) Perencanaan Inspeksi Pada Rich Solution Chiller dan Bioreactor Menggunakan Metode Kuantitatif Inspeksi Berbasis Risiko dengan Standard API 581. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02511940000023-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02511940000023-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2025.

Download (6MB) | Request a copy

Abstract

Risk Based Inspection (RBI) merupakan suatu metode pengawasan yang dilakukan untuk memprioritaskan inspeksi pada area yang memiliki risiko lebih tinggi. Metode kuantitatif digunakan untuk menentukan tingkat risiko dan mengoptimalkan penjadwalan inspeksi sesuai dengan standar API 581. Penerapan metode ini dilakukan pada berbagai fasilitas industri seperti rich solution chiller dan bioreactor yang beroperasi di unit Biological Sulfur Recovery Unit. Penentuan risiko bergantung pada kemungkinan kegaglan dan konsekuensi kegagalan yang terjadi. Jika risiko tinggi maka prioritas inspeksi akan ada pada area tersebut. Perencanaan inspeksi yang baik dan pemilihan metode inspeksi yang baik sangat penting dalam menjafa keandalan dan keamanan operasional pada fasilitas tersebut. Dalam penelitian ini, akan dibahas mengenai analisis risiko, perencaan inspeksi serta pemilihan metode inspeksi yang tepat untuk meningkatkan efektifitas pengawasan pada peralatan rich solution chiller dan bioreactor. Tingkat risiko untuk peralatan ini ditentukan menggunakan metode kuantitatif sesuai standar API 581. Metode ini dipilih karena metode ini lebih objektif dan tingkat keakuratan hasil RBI lebih baik dibandingkan metode lainnya. Adapun langkah-langkah dalam analisis ini yaitu mengumpulkan data dan informasi yang diperlukan untuk analisis RBI, selanjutnya dilakukan perhitungan kemungkinan kegagalan dan konsekuensi kegagalan untuk mendapatkan nilai risiko. Melalui nilai ini, dapat diketahui level risiko dari komponen akan masuk level risiko low, medium, medium-high, atau high. Selanjutnya direncanakan penjadwalan inspeksi dan metode inspeksi yang sesuai untuk komponen tersebut. Sehingga diharapkan analisis kuantitaif RBI dapat membantu meminimalkan risiko dan memastikan kelancaran proses produksi. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, pada peralatan rich solution chiller memiliki risiko sebesar $619/tahun pada saat RBI date, namun pada saat plan date risiko mencapai $9415/tahun. Pada peralatan bioreactor memiliki risiko sebesar $1759/tahun pada saat RBI date, namun pada saat plan date risiko mencapai $7412/tahun. Pada peralatan rich solution chiller dan bioreactor tidak melebihi target risiko pada saat plan date . Namun disarankan tetap dilakukan inspeksi pada saat plan date yaitu 22 Juni 2033 dengan metode inspeksi yaitu visual testing, ultrasonic testing, radiographic testing, floor scan.
===================================================================================================================================
Risk Based Inspection (RBI) is a supervision method conducted to prioritize inspections in areas with higher risks. Quantitative methods are used to determine the level of risk and optimize the inspection scheduling according to API 581 standards. This method is implemented in various industrial facilities such as rich solution chillers and bioreactors operating in the Biological Sulfur Recovery Unit. Risk assessment depends on the probability of failure and the consequences of such failures. If the risk is high, inspection priority is given to those areas. Proper inspection planning and selection of appropriate inspection methods are crucial in maintaining the reliability and operational safety of these facilities. This research will discuss risk analysis, inspection planning, and the selection of appropriate inspection methods to enhance supervision effectiveness for rich solution chillers and bioreactors. The risk level for these equipment is determined using quantitative methods in accordance with API 581 standards. This method is chosen for its objectivity and higher accuracy in RBI results compared to other methods. The steps involved in this analysis include gathering necessary data and information for RBI analysis, followed by calculating the probability of failure and the consequences of such failures to obtain the risk value. Using this value, the risk level of the component can be classified as low, medium, medium-high, or high. Subsequently, inspection scheduling and appropriate inspection methods are planned for those components. Thus, it is expected that quantitative RBI analysis can help minimize risks and ensure smooth production processes. Based on the conducted research, the rich solution chiller equipment has a risk of $619/year at the RBI date, but the risk increases to $9,415/year at the plan date. The bioreactor equipment has a risk of $1,759/year at the RBI date, but the risk increases to $7,412/year at the plan date. The risks for both the rich solution chiller and bioreactor equipment do not exceed the target risk at the plan date. However, it is recommended to still perform inspections on the scheduled plan date, which is June 22, 2033, using visual testing, ultrasonic testing, radiographic testing, and floor scan as the inspection methods.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: RBI, Quantitative Method, API 581 Standards, Risk Level, Inspection Planning, Inspection Methods RBI, Metode Kuantitatif, Standar API 581, Tingkat Risiko, Perencanaan Inspeksi, Metode Inspeksi
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T174.5 Technology--Risk assessment.
T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA462 Metal Corrosion and protection against corrosion
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Esther Chyntia Charolina Sibarani
Date Deposited: 26 Jul 2023 03:32
Last Modified: 26 Jul 2023 03:32
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/99295

Actions (login required)

View Item View Item