Pemanfaatan Panas Buang (Heat Recovery Steam Generator) Pada Gas Turbine Generator Unit Utilitas Pengolahan Gas

Puteri, Natasya Ariola Santoso (2023) Pemanfaatan Panas Buang (Heat Recovery Steam Generator) Pada Gas Turbine Generator Unit Utilitas Pengolahan Gas. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02311940000012-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02311940000012-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2025.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Pada unit utilitas industri pengolahan gas menggunakan Gas turbine Generator untuk pembangkit listrik utamanya yang memiliki limbah panas buang bersuhu 515,6 ℃ . Panas buang dengan suhu tersebut sangat berbahaya jika dibuang secara langsung tanpa adanya pengolahan terlebih dahulu. Pada industri pengolahan gas banyak unit yang memerlukan kebutuhan akan tenaga listrik, terutama untuk penambahan unit pengolahan baru. Salah satu upaya untuk mengatasi masalah tersebut yakni dengan memanfatkan limbah panas buang pada gas turbin generator. Heat Recovery Steam Generator (HRSG) merupakan alat yang dapat memanfaatkan limbah panas buang dari gas turbin generator untuk memanaskan air pada pipa – pipa yang berada di dalam HRSG hingga menjadi uap yang dapat memutarkan turbin sehingga dapat menghasilkan energi listrik. Pada penelitian ini dilakukan perancangan HRSG dengan model single pressure hingga muli pressure hal ini bertujuan untuk mengetahui model HRSG yang memiliki efisiensi thermal serta keluaran turbin yang paling menguntungkan. Berdasarkan hasil perhitungan dan simulasi yang telah dilakukan didapatkan bahwa model HRSG dengan variasi model satu tingkat tekanan, dua tingkat tekanan, dan tiga tingkat tekanan yang memiliki efisiensi termal dan keluaran turbin yang paling optimal adalah pada tiga tingkat tekanan. Hasil efisiensi termal pada satu tingkat tekanan yakni 41%, dua tingkat tekanan yakni 43% dan tiga tingkat tekanan yakni 45%. Sedangkan hasil keluaran turbin pada satu tingkat tekanan yakni 8611,1 kW, dua tingkat tekanan yakni 9225,6 kW, dan tiga tingkat tekanan yakni 10769,7 kW.
==================================================================================================================================
The utility unit for the gas processing industry uses a gas turbine generator for its main power plant, which has waste heat at a temperature of 515.6 ℃ . Waste heat with this temperature is very dangerous if it is disposed of directly without any prior processing. In the gas processing industry, there are many units that require electricity, especially for the addition of new processing units. One effort to overcome this problem is by utilizing waste heat from gas turbine generators. Heat Recovery Steam Generator (HRSG) is a tool that can utilize waste heat from a gas turbine generator to heat water in the pipes inside the HRSG to become steam which can rotate the turbine so that it can produce electricity. In this research, the HRSG design was carried out with a single pressure to multi pressure model. This aims to determine the HRSG model which has the most profitable thermal efficiency and turbine output. Based on the results of calculations and simulations that have been carried out, it is found that the HRSG model with variations of one pressure level, two pressure levels, and three pressure levels has
the most optimal thermal efficiency and turbine output is at three pressure levels. The results of thermal efficiency at one pressure level are 41%, two pressure levels are 43% and three pressure levels are 45%. While the output of the turbine at one pressure level is 8611.1 kW, two pressure levels are 9225.6 kW, and three pressure levels are 10769.7 kW.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Heat Recovery Steam Generator, Multi Pressure, Single Pressure
Subjects: T Technology > TS Manufactures > TS176 Manufacturing engineering. Process engineering (Including manufacturing planning, production planning)
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Natasya Ariola Santoso Puteri
Date Deposited: 27 Jul 2023 13:18
Last Modified: 27 Jul 2023 13:18
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/99905

Actions (login required)

View Item View Item