Redesain Interior Gedung Pusat Unggulan IPTEK Sistem Dan Kontrol Otomotif Sebagai Sarana Riset Dan Edukasi Dengan Konsep Futuristik

Rochmah, Agista Maulidiya (2017) Redesain Interior Gedung Pusat Unggulan IPTEK Sistem Dan Kontrol Otomotif Sebagai Sarana Riset Dan Edukasi Dengan Konsep Futuristik. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3412100021-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
3412100021-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (10MB) | Preview

Abstract

PUI-SKO (Pusat Unggulan Iptek bidang Sistem Kontrol Otomotif) merupakan pusat riset dan inovasi yang memfokuskan pada topik efisiensi energi kendaraan konvensional dan pengembangan teknologi pada kendaraan listrik. Pada tanggal 14 Desember 2015 Pusat Studi Energi ITS ditetapkan sebagai Pusat Unggulan Iptek bidang Sistem dan Kontrol Otomotif berdasarkan SK Menristekdikti Nomor: 553/M/Kp/XXI/2015 tentang litbang yang dibina sebagai Pusat Unggulan Iptek tahun 2016 – 2018 dengan syarat pemenuhan kondisi pada eksisting sesuai dengan Key Performance Indicator (KPI) dari Pusat Unggulan Iptek. Dalam hal ini perancangan ulang interior dapat membantu meningkatkan Key Performance Indicator (KPI) yang telah ditetapkan untuk menjadi lembaga riset bertaraf internasional yang dimiliki oleh ITS - Indonesia.
Perancangan ulang interior PUI - SKO yaitu pada 3 area (Showroom & Lobby, Ruang Prototype & Lab Komputer, Office). Tahapan pengumpulan data dimulai dari observasi objek desain, wawancara kepala pusat riset / anggota pusat riset, dan analisa melalui kuisioner. Berdasarkan metodologi desain diatas, hasil yang diperoleh untuk perancangan ulang interior PUI - SKO berupa penambahan sarana edukasi dan konsep langgam futuristik. Sarana edukasi merupakan fasilitas yang memiliki tujuan untuk dapat menyampaikan informasi dari PUI-SKO kepada masyarakat secara mudah melalui desain. Penyampaian edukasi menggunakan media furniture hingga elemen estetis yang interaktif dan teknologi untuk meningkatkan semangat pengunjung dalam memperoleh informasi otomotif dari PUI - SKO. Konsep futuristik merupakan suatu langgam desain yang mencerminkan simbol teknologi, yang selalu berkembang ke masa depan. Pengaplikasian bentuk dari futuristik yang menarik menjadi poin utama pada area yang dilalui oleh pengunjung, dan dapat memberikan semangat baru pada tim PUI-SKO.
Dengan konsep perancangan ulang Interior PUI – SKO diatas diharapkan dapat meningkatkan kualitas pusat riset menjadi unggul di Indonesia, dan mendapat perhatian masyarakat mengenai produk ramah lingkungan yang diciptakan oleh anak bangsa Indonesia.
==================================================================================================================
PUI-SKO (Pusat Unggulan Iptek – Sistem dan Kontrol Otomotif a.k.a Science and Technology Center Field of System and Automotive Control) is the center for research and innovation the focus on topics energy efficiency of conventional vehicles and electric vehicle technology development. On December 14, 2015 Energy Study Centre ITS-defined as The Science and Technology Center field of System and Automotive Control based on SK Menristekdikti number: 553/M/Kp/XXI/2015 about research and development that is built as a Science and Technology Center 2016 – 2018 with an existing condition on the fulfillment of the terms in accordance with the Key Performance Indicator. In this case, the interior redesign can help improve Key Performance Indicator (KPI) that had been set to become an international research institution owned by ITS-Indonesia.
Redesign interior of PUI-SKO in 3 areas including [showroom & lobby], [prototype room & computer lab], and office. The stage of data collection starts from the observation of the object design, interview the head of The Research Center/Member of The Research Center and analysis through the questionnaire. Based on the above design methodology, the results obtained for the redesigned interior of PUI-SKO in the form of the addition of the means of education and the concept of futuristic styles. Education facilities is the means of facilities that have the goal to be able to deliver information from PUI-SKO to the public as easily through the design. Delivery of education using media furniture, interactive aesthetic elements, and technology to enhance the spirit of visitors in obtaining information from PUI-SKO automotive. The concept futuristic is a design that reflects the styles of symbol technologies, which develops into the future. Deployment of interesting futuristic shapes became the main points in the area traversed by the visitors and can give a new spirit in the team PUI-SKO.
With the concept of Interior redesign PUI – SKO above are expected to improve the quality of The Research Center to become superior in Indonesia, and got the attention of the public about environmentally friendly products created by the children of the nation of Indonesia.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Desain Interior, Edukasi, Futuristik, Pusat Unggulan Iptek, Sistem dan Kontrol Otomotif, Education, Interior Design, Futuristic, Science and Technology Center, Systems and Control of Automotive, PUI-SKO, Research Center
Subjects: N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Interior Design > 90221-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: - AGISTA MAULIDIYA ROHMAH
Date Deposited: 02 May 2017 07:07
Last Modified: 08 Mar 2019 07:10
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/3767

Actions (login required)

View Item View Item