Analisis Perbandingan Proses Pengelasan SAW Dan FCAW Pada Material ASTM A 36 Terhadap Uji Takik

Lailiyah, Inayatul (2017) Analisis Perbandingan Proses Pengelasan SAW Dan FCAW Pada Material ASTM A 36 Terhadap Uji Takik. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 4313100066-Undergraduate_theses.pdf]
Preview
Text
4313100066-Undergraduate_theses.pdf - Published Version

Download (3MB) | Preview

Abstract

Pada pembuatan konstruksi kapal pasti berkaitan dengan proses pengelasan. Pengelasan merupakan proses yang memiliki peran yang sangat penting dalam penyambungan bagian plat-plat kapal. Penelitian ini merupakan eksperimen menggunakan material uji baja karbon ASTM A36 dimana material ini yang sering digunakan dalam konstruksi kapal. Material akan dilas menggunakan variasi mesin las yaitu mesin las SAW (Submerged Arc Welding) dan FCAW (Flux Cored Arc Welding). Material akan di uji mekanis seperti uji tarik (tensile), uji kekerasan (hardness), uji takik (impact) dan uji metalografi yang terdiri uji makro dan mikro. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui nilai kekuatan dan kekerasan yang rendah akan menghasilkan nilai ketangguhan yang tinggi. Pada spesimen pengelasan FCAW memiliki nilai kekuatan rata-rata sebesar 516.40 MPa dan memiliki nilai kekerasan rata-rata pada daerah lasan sebesar 193.20 HVN dan pada daerah HAZ sebesar 155.73 HVN. Juga memiliki nilai ketangguhan rata-rata pada daerah lasan sebesar 1.779 J/mm2 dan pada daerah HAZ sebesar 1.848 J/mm2. Sedangkan pada spesimen SAW memiliki nilai kekuatan rata-rata sebesar 522.07 MPa dan memiliki nilai kekerasan rata-rata pada daerah lasan sebesar 217.97 HVN dan pada daerah HAZ sebesar 172.83 HVN. Juga memiliki nilai ketangguhan rata-rata pada daerah lasan sebesar 0.978 J/mm2 dan pada daerah HAZ sebesar 1.826 J/mm2.

============================================================

The shipbuilding construction must be related to the welding process. Welding is a process that has a very important role in the connection of the ship plates. This research is an experiment using ASTM A36 carbon steel test material where this material is often used in ship construction. The material will be welded using a variety of welding machines namely SAW (Submerged Welding Arc) and FCAW (Flux Cored Arc Welding). The material will be tested mechanically such as tensile test, hardness test, impact test and metallographic test consisting of macro and micro test. From the results of this study can note the value of strength and low hardness will result in high toughness value. In FCAW welding specimens have an average strength value of 516.40 MPa and have a mean hardness value in the weld area of 193.20 HVN and in the HAZ area of 155.73 HVN. It also has an average toughness value in the weld area of 1,779 J / mm2 and in the HAZ area of 1,848 J / mm2. While the SAW specimen has an average strength value of 522.07 MPa and has a mean hardness value in the weld area of 217.97 HVN and in the HAZ area of 172.83 HVN. Also has an average toughness value in the weld area of 0.978 J / mm2 and in the HAZ area of 1.826 J / mm2.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: SAW, FCAW, Impact Test, ASTM A36 Steel
Subjects: V Naval Science > VC Naval Maintenance > VC 270-279 Equipment of vessels, supplier,allowances,etc
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Ocean Engineering > 38201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Inayatul Lailiyah .
Date Deposited: 18 Jan 2018 03:19
Last Modified: 06 Mar 2019 07:52
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/45460

Actions (login required)

View Item View Item