Analisis Dampak Penerapan Kebijakan Pusat Logistik Berikat Terhadap Impor: Studi Kasus Bahan Baku Kapas Industri Tekstil

Ratnaningsih, Desy (2018) Analisis Dampak Penerapan Kebijakan Pusat Logistik Berikat Terhadap Impor: Studi Kasus Bahan Baku Kapas Industri Tekstil. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04411340000006_UNDERGRADUATED_THESIS.pdf]
Preview
Text
04411340000006_UNDERGRADUATED_THESIS.pdf - Accepted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pemerintah Indonesia pada Bulan Maret 2016 telah meresmikan beroperasinya Pusat Logistik Berikat (PLB) yang merupakan bagian dari Paket Kebijakan Ekonomi Tahap II September 2015. Panjangnya rantai pasok untuk pengiriman bahan baku ke Indonesia yang harus melewati gudang konsolidasi di Malaysia juga menjadi penyebab tingginya biaya logistik. PLB diharapkan akan mampu mengurangi biaya logistik nasional dengan menurunkan dwelling time di pelabuhan dan mendekatkan gudang bahan baku ke Industri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis sejauh mana manfaat yang diperoleh oleh pengguna jasa PLB dari sisi efisiensi waktu dan biaya logistik. Perbandingan waktu dan biaya diperoleh dari survei dengan perusahaan yang sudah memanfaatkan fasilitas PLB. Studi kasus pada analisis perbandingan PLB dan Non-PLB ini adalah impor bahan baku industri tekstil yaitu kapas. Alur pengiriman setelah adanya PLB memotong aspek biaya penumpukan di Malaysia. Dengan hasil penelitian menunjukan bahwa sebelum adanya PLB masih menghasilkan unit cost sebesar Rp 3.158.632/ton. Sedangkan, setelah penggunaan PLB menghasilkan unit cost sebesar Rp 2.219.579/ton. Pada studi kasus ini, total biaya logistik saat pengiriman kapas setalah adanya PLB lebih rendah daripada sebelum adanya PLB sebesar 42% atau Rp 939.053/ton. Namun penggunaan PLB pada barang yang terkena jalur hijau masih membutuhkan waktu lebih lama yaitu 6 hari daripada Non-PLB yang membutuhkan waktu 4 hari. Pengaruh perubahan demand terhadap Unit Cost untuk kondisi sebelum adanya PLB mengalami penurunan sebesar 5% dan untuk kondisi setelah adanya PLB terjadi penurunan hanya dibawah 1%.

===================================================================================================================

The Government of Indonesia has inaugurated the operation of the Bonded Logistics Center (PLB) in March 2016 as part of the Economic Policy Package of Phase II in September 2015. The length of the supply chain to deliver raw materials to Indonesia that must pass through consolidated warehouses in Malaysia is also the cause of the high cost of logistics. The PLB are expected to reduce the national logistics costs by decreasing the seaport dwelling time and creating closer promixity between raw material warehouse and the industry. This study aims to analyze the extent of benefits obtained by PLB users in terms of time efficiency and logistics costs. The comparison of cost and time is viewed from transportation, inventory and administration aspects obtained from surveys and interviews with companies already utilizing PLB facilities. Case study on the comparison of PLB and Non-PLB is the import of textile industry raw materials, namely cotton. The delivery flow after the PLB cuts the cost of accumulation in Malaysia. Research shows that before the existence of PLB produces unit cost of 3.158.632/ton. Meanwhile, after the use of PLB produces unit cost of 2.219.579/ton. In this case study, the total logistic cost when Shipping after PLB cotton was lower than that of PLB by 40% or 939.053/ton. However, the use of PLB on goods affected by the green line still takes longer than 6 days rather than Non-PLB which takes 4 days. The influence of demand change on Unit Cost for Non-PLB condition has decreased by 5% and for the condition after the PLB decreased only below 1%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSTrL 627.2 Rat a-1 3100018074679
Uncontrolled Keywords: Impor, Biaya Logistik, Pusat Logistik Berikat, Dwelling Time.
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE311.I4 Urban transportation
H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE355 Traffic engineering
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Transportation Engineering > 21207-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Desy Ratnaningsih
Date Deposited: 09 Apr 2018 04:06
Last Modified: 21 Sep 2020 04:09
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/50556

Actions (login required)

View Item View Item