Studi Eksperimental Pengaruh Intensitas Cahaya Terhadap Performa Dssc (Dye Sensitized Solar Cell) Dengan Ekstrak Buah Dan Sayur Sebagai Dye Sensitizer

Taqwa, Khoiruz Zadit (2015) Studi Eksperimental Pengaruh Intensitas Cahaya Terhadap Performa Dssc (Dye Sensitized Solar Cell) Dengan Ekstrak Buah Dan Sayur Sebagai Dye Sensitizer. Undergraduate thesis, Institut Technology Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2109100702-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
2109100702-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Sel surya adalah peralatan yang dapat mengubah energi
matahari menjadi energi listrik dengan menggunakan efek
photovoltaic. Desain dan konstruksi dari solar cell mengalami
perkembangan seiring dengan berkembangnya teknologi saat ini,
hingga pada tahun 1991 ditemukan DSSC (Dye Sensitized Solar
Cell). Sampai saat ini bahan yang umum digunakan sebagai dye
pada pembuatan DSSC adalah ruthenium complex yang berharga
mahal dan sulit untuk disintesa. Karena itu perlu dilakukannya
penelitian tentang penggunaan bahan lain yang murah dan
mudah untuk disintesa sebagai bahan dye, karena itu perlu
diadakan pengujian terhadap performa yang dihasilkan dari
DSSC dengan bahan dye tersebut dan apa saja variabel yang
mempengaruhinya.
Metode penelitian yang digunakan adalah studi eksperimental
terhadap prototype DSSC dengan variasi bahan dye sensitizer
dari ekstrak kulit manggis (Garcinia Mangostana), ekstrak buah
naga merah (Hylocereus Polyrhizus). Pengujian prototype DSSC
dilakukan dengan cara menyinarinya menggunakan cahaya
lampu halogen yang diatur tegangannya menggunakan sebuah
dimmer untuk mengendalikan temperatur dari lampu, sehingga
lampu tersebut menghasilkan variasi tintensitas cahaya sebesar
29W/m2, 36W/m2 dan 49W/m2. Selanjutnya pengujian dilakukian
dengan cara yang sama, tetapi dengan ditambahkan pendingin
berupa air yang mengalir dibawah permukaan prototype DSSC.
Penilitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa semakin tinggi
intensitas cahaya, maka semakin tinggi Pmax yang dihasilkan oleh
prototype. Semakin bertambah temperatur pencahayaan maka
semakin berkurang performa dari prototype DSSC. Efisiensi yang
paling besar dihasilkan oleh prototype dengan bahan dye dari
ekstrak kulit manggis pada intensitas 29 W/m2 sebesar
0,73%,Pendinginan yang diberikan kepada prototype mampu
memperbaiki efisiensi dari prototype DSSC yang dibuat akan
tetapi tidak signifikan.
========================================================================================================
Solar cells are tool that can convert solar energy into electrical
energy using photovoltaic effect. The design and construction of
the solar cell have evolved along with the development of
technology today, until DSSC (Dye-sensitized Solar Cell) has
been founded in 1991. ruthenium complex is commonly used
material as an ingredient in the manufacture of DSSC but it's
expensive and difficult to be synthesized. Because it is necessary
to do research on the use of other materials are cheap and easy to
be synthesized as a dye, and it is necessary to test the resulting
performance of DSSC with the dye material and any variables
that influence.
The method used is an experimental study on the prototype DSSC
that fabricated using various dye sensitizer material such as
mangosteen peel extract (Garcinia mangostana), extracts of red
dragon fruit (Hylocereus polyrhizus). DSSC prototype testing was
done by using a halogen light shines regulated voltage using a
dimmer to control the temperature of the lamp, so that the lamp
produces light intensity variation of 29 W/m2, 36 W/m2 and 49
W/m2. Further testing was done the same way, but with the
addition of a cooling water flowing beneath the surface of the
DSSC prototypes.
This research lead to the conclusion that the higher the light
intensity, the higher Pmax generated by the prototype. Increasing
temperature the more diminished the lighting performance of the
DSSC prototypes. The greatest efficiency produced by a prototype
with dye material from mangosteen peel extract on the intensity of
29 W/m2 by 0.73%, which is given to the cooling prototype was
able to improve the efficiency of DSSC prototypes were made but
not significantly.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSM 621.312 44 Taq s
Uncontrolled Keywords: Buah Naga Merah, Daun Bayam, DSSC, KulitManggis, Performa DSSC, Temperatur
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ810.5 Solar energy
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 06 Jun 2018 04:03
Last Modified: 06 Jun 2018 04:23
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/51996

Actions (login required)

View Item View Item