Analisis Pengaruh Karakteristik Histerisis Inti Transformator Terhadap Gangguan Feroresonansi

Hidayat, Reno (2018) Analisis Pengaruh Karakteristik Histerisis Inti Transformator Terhadap Gangguan Feroresonansi. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 07111440000008-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
07111440000008-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Inti besi dari transformator merupakan komponen induktansi nonlinier. Ketika komponen ini memenuhi beberapa kondisi, maka fenomena feroresonansi dapat terjadi. Feroresonansi dapat menyebabkan gangguan tegangan lebih dan arus lebih pada sistem sehingga berpotensi merusak transformator. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efek dari perbedaan inti transformator terhadap gangguan feroresonansi. Pada tugas akhir ini, transformator tiga fasa dengan tipe inti yang berbeda disimulasikan pada perangkat lunak ATPDraw. Variabel yang disimulasikan berupa shunt capacitance dan grading capacitance dengan trigger berupa switching tiga fasa serentak. Hasil respon tegangan pada simulasi diolah pada perangkat lunak MATLAB untuk didapatkan diagram bifurkasinya untuk mengetahui kestabilan sistem. Hasil dari tugas akhir ini didapatkan bahwa perbedaan inti transformator mempengaruhi respon gangguan feroresonansinya. Tipe inti M5 dengan core losses yang besar dan minimum inductance yang kecil memiliki respon gangguan feroresonansi yang lebih baik jika dibandingkan dengan inti tipe M0H dan ZDKH yang memiliki core losses lebih kecil dan minimum inductance yang lebih besar.
=============== Iron core of a transformer is a nonlinear inductance component. When this component met certain conditions, ferroresonance phenomenon may occur. This phenomenon may distort the system into over voltage and over current conditions which may lead to destroying the transformer. In this study, three types of iron core had been simulated using ATPDraw to find out the ferroresonance responses. MATLAB also had been used to plot the bifurcation diagram of simulation results. From this diagram, the stability of system could be figured out. From this study, Iron core type M5 had better characteristic of ferroresonance responses other than M0H and ZDKH despite having smaller minimum inductance and larger iron core losses than M0H and ZDKH type.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSE 621.314 Hid a
Uncontrolled Keywords: ATPDraw, diagram bifurkasi, feroresonansi, inti transformator, transformator tiga fasa, ATPDraw, bifurcation diagram, ferroresonance, iron core of transformer, three phase transformer
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1010 Electric power system stability. Electric filters, Passive.
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK3226 Transients (Electricity). Electric power systems. Harmonics (Electric waves).
Divisions: Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Reno Hidayat
Date Deposited: 16 Nov 2018 08:01
Last Modified: 20 Apr 2021 04:32
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/52735

Actions (login required)

View Item View Item