Pengembangan Alat Pembuat Peta Konsentrasi Gas, Suhu, dan Kelembaban pada Pesawat Tanpa Awak

Ardiansyah, Muhammad Faiz (2019) Pengembangan Alat Pembuat Peta Konsentrasi Gas, Suhu, dan Kelembaban pada Pesawat Tanpa Awak. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 07111440007005-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
07111440007005-Undergraduate_Theses.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Alat pembuat peta konsentrasi gas, suhu dan kelembaban adalah sebuah alat yang dirancang untuk memetakan kondisi gas pada suatu wilayah. Alat ini bekerja dengan diletakkan pada pesawat tanpa awak dan diterbangkan pada ketinggian tertentu untuk mendapatkan data kondisi gas, suhu dan kelembaban. Saat ini pemantauan kondisi gas hanya berada pada daerah-daerah tertentu dan dalam jangkauan yang kecil. Sumber gas karbon monoksida dan metana sudah begitu banyak. Pembakaran sampah, kebakaran hutan, kendaraan bermotor hingga letusan gunung merapi mengeluarkan gas karbon monoksida dan metana dengan volume yang tinggi. Sumber-sumber gas alam yang baru muncul juga tidak dapat diprediksi persebarannya. Akhirnya alat pembuat peta konsentrasi gas, suhu dan kelembaban akan diterbangkan pada daerah yang mengandung konsentrasi gas beracun yang tinggi. Alat ini bekerja dengan menggunakan mikroprosesor ATmega 2560. Dilengkapi GPS untuk menentukan lokasi dengan kondisi gas tertentu. Sensor suhu dan kelembaban juga dimaksudkan untuk memantau kondisi udara pada wilayah tersebut. Data hasil pengukuran akan disimpan pada kartu memori yang terpasang pada alat tersebut menggunakan metode data logger dan akan diproses pada perangkat komputer secara offline. Peta konsentrasi gas, suhu dan kelembaban dibuat dengan metode K Nearest Regressor.
Alat yang dirancang sudah berhasil dibuat dengan ukuran 6.5 cm x 5 cm x 2 cm dan dipasang pada UAV. Pengujian yang telah dilakukan yakni pada Pakuwon City Kejawan Tambak. Peta yang dihasilkan berbentuk 3D maupun 2D dengan warna yang disesuaikan tingkat konsentrasi gas, suhu, dan kelembaban.
================================================================================================
Gas concentration, temperature and humidity map maker are a device designed to map gas conditions in an area. This tool works by being placed on unmanned aircraft and flown at a certain height to obtain data on gas conditions, temperature and humidity. At present the monitoring of gas conditions is only in certain areas and in a small range. The source of carbon monoxide and methane is already so much. Garbage combustion, forest fires, motor vehicles to the eruption of volcano emit high volumes of carbon monoxide and methane. The new sources of natural gas are also unpredictable. Finally, the gas concentration, temperature and humidity map maker will be flown in areas containing high concentrations of toxic gases. This tool works by using an ATmega 2560 microprocessor. Equipped with GPS to determine the location with certain gas conditions. Temperature and humidity sensors are also intended to monitor air conditions in the area. The measurement data will be stored on the memory card installed on the device using the data logger method and will be processed on a computer device offline. Map of gas concentration, temperature and humidity is made by the K Nearest Regressor method.
The tool designed has been successfully made with a size of 6.5 cm x 5 cm x 2 cm and installed on a UAV. Tests that have been done are Pakuwon City Kejawan Tambak. The resulting map is in the form of 3D and 2D with colors that are adjusted for gas concentration, temperature, and humidity levels.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSE 629.895 Ard p-1 2019
Uncontrolled Keywords: Pemetaan, Gas, UAV
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ223.P76 Programmable controllers
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK7871.674 Detectors. Sensors
T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics > TL798.N3 Global Positioning System.
U Military Science > UG1242 Drone aircraft--Control systems. (unmanned vehicle)
Divisions: Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muhammad Faiz Ardiansyah
Date Deposited: 13 Jul 2021 15:05
Last Modified: 13 Jul 2021 15:05
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/60812

Actions (login required)

View Item View Item