Perancangan Kontroler Neuro Fuzzy Untuk Pengaturan Kecepatan Motor Spindle Pada CNC Jenis Milling

Pertiwi, Mentari Madi (2015) Perancangan Kontroler Neuro Fuzzy Untuk Pengaturan Kecepatan Motor Spindle Pada CNC Jenis Milling. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2213105093-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
2213105093-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version

Download (26MB) | Preview
[thumbnail of 2213105093-Paper-2213105093-paperpdf.pdf]
Preview
Text
2213105093-Paper-2213105093-paperpdf.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview
[thumbnail of 2213105093-Presentation-2213105093-presentationpdf.pdf]
Preview
Text
2213105093-Presentation-2213105093-presentationpdf.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Pada mesin CNC milling, ketika proses feeding (pemakanan)
berlangsung dalam pembentukan benda kerja, akan terjadi perubahan
beban. Terjadinya perubahan beban tersebut akan mempengaruhi respon
kecepatan spindle, sehingga dibutuhkan kontroler untuk menjaga
kecepatan di sekitar nilai referensi yang ditentukan. Pada tugas akhir ini,
digunakan kontroler cerdas neuro fuzzy supaya kecepatan spindle motor
dapat mengikuti kecepatan referensi apabila terjadi perubahan beban.
Dalam pengujian kontroler neuro fuzzy dengan plant motor pada
kecepatan referensi 2500 rpm diperoleh settling time sebesar 5,68 detik
dan rise time 6,29 detik. Pada beberapa kondisi pengujian dengan
perubahan kecepatan referensi saat diturunkan dari 2500 rpm menjadi
2000 rpm, kecepatan motor dapat mengikuti kecepatan referensi dengan
settling time sekitar 4,71 detik dan rise time sebesar 5,17 detik. Dan
ketika kecepatan referensi dinaikkan dari 2500 menjadi 3000 rpm,
kecepatan motor dapat mengikuti referensi dengan settling time sekitar
6,32 detik dan rise time sebesar 6,92 detik.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSE 629.8 Per p
Subjects: T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics > TL521.3 Automatic Control
Divisions: Faculty of Electrical Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: ansi aflacha
Date Deposited: 29 Mar 2019 03:48
Last Modified: 29 Mar 2019 03:48
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/62640

Actions (login required)

View Item View Item