Pengembangan Model Analisis Ekonomi Dan Keputusan Pemilihan Supplier Pada Investasi Teknologi Auto-Id

Nurrohkayati, Anis Siti (2016) Pengembangan Model Analisis Ekonomi Dan Keputusan Pemilihan Supplier Pada Investasi Teknologi Auto-Id. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2514206001-master-theses.pdf]
Preview
Text
2514206001-master-theses.pdf - Published Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Beberapa tahun terakhir teknologi Auto-ID merupakan salah satu sistem otomatis yang dapat diimplementaskan pada sistem pergudangan. Namun, tidak semua perusahaan manufaktur ataupun industri menerapkan sistem automatic identification tersebut. Terdapat beberapa perusahaan dengan sistem manajemen gudang yang masih dilakukan dengan sistem manual. Sistem manajemen gudang yang manual menyebabkan adanya inventory shrinkage dan stock out. Inventory shrinkage dan stock out mengakibatkan proses maintenance pabrik tidak dapat berjalan dengan lancar, sehingga perusahaan tidak dapat berproduksi secara maksimal. Untuk meminimumkan jumlah inventory shrinkage dan stock out yang ada, perlu adanya investasi teknlogi Auto-ID pada sistem gudang. Penggunaan teknologi Auto-ID pada sistem pergudangan berpengaruh signifikan terhadap reduksi human error, reduksi kehilangan barang, akurasi jumlah persediaan, dan dapat menangani produk dengan jumlah yang besar, kecepatan penerimaan, dan meningkatkan proses pengiriman. Pada penelitian ini analisa cost and benefit dilakukan untuk menilai investasi teknologi Auto-ID. Cost benefit analysis mempertimbangkan reduksi biaya inventory shrinkage, tenaga kerja dan stock out, dan increase productivity dan maintenance pada sistem manajemen gudang spare part. Metode simulasi monte carlo digunakan untuk menentukan besar nilai NPV yang diharapkan pada investasi teknologi Auto-ID. Selain itu, evaluasi pemilihan supplier Auto-ID merupakan proses yang penting dalam suatu perusahaan. Evalusi pengambilan keputusan pemilihan vendor Auto-ID didasarkan pada tiga kriteria dengan nilai bobot yang berbeda pada masing-masing kriteria. Situasi ini dapat disebut sebagai pengambilan keputusan multikriteria. Kriteria yang digunakan dalam model pengambilan keputusan yaitu performansi vendor, layanan setelah pemasangan, dan property sistem. Evaluasi pemilihan vendor Auto-ID dilakukan dengan menggunakan metode AHP.
======================================================
At the last few years, Auto-ID technology is one of the automated systems that can be implemented by the warehousing system. However, not all companies manufacturing or industrial are implementing the system of automatic identification. There are several companies with warehouse management systems are still use the manual system. Manual warehouse management systems usually cause inventory shrinkage and stock out. Inventory shrinkage and stock out make the maintenance process plant can not run smoothly, which cause the company can not optimize the production. To minimize the amount of inventory shrinkage and stock out, the investment of Auto-ID technology on the warehouse system is needed. The use of Auto-ID technology in warehousing systems give a significant effect on the reduction of human error, the reduction of loss of goods, the accuracy of inventory counts, and can handle the product in large quantities, the speed of acceptance, and improve the delivery process. In this study the cost and benefit analysis carried out to assess the Auto-ID technology investments. Cost benefit analysis is considering the cost of inventory shrinkage reduction, labor and stock out, and the increase of productivity and maintenance on spare parts warehouse management system. Monte carlo simulation method is used to determine the expected NPV value in Auto-ID technology investments. In addition, the evaluation for the selection of the Auto-ID provider is an important process in a company. Evaluation of decision making for selection of Auto-ID vendors based on three criteria with different values to each criterion. This situation can be called a multiple criteria decision making. The criteria used in decision-making model are vendor performance, service after installation, and system properties. Evaluation of Auto-ID vendor selection is done by using AHP.

Item Type: Thesis (Masters)
Additional Information: RTI 658.155 4 Nur p
Uncontrolled Keywords: Cost-benefit analysis, supplier decision making, RFID, barcode
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory > HB846.2 Cost benefit analysis
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Industrial Engineering > 26101-(S2) Master Thesis
Depositing User: EKO BUDI RAHARJO
Date Deposited: 14 Nov 2019 02:47
Last Modified: 14 Nov 2019 02:47
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/71778

Actions (login required)

View Item View Item