Pemodelan Hubungan Faktor Penyediaan Sumber Daya Pelayanan KB Dan Proporsi Unmet Need Di Kabupaten Gresik - Modeling Relation Between Providing Resources Of Family Planning Services And Proportion Of Unmet Need In Gresik Districts

Sholicha, Camelia Nanda (2016) Pemodelan Hubungan Faktor Penyediaan Sumber Daya Pelayanan KB Dan Proporsi Unmet Need Di Kabupaten Gresik - Modeling Relation Between Providing Resources Of Family Planning Services And Proportion Of Unmet Need In Gresik Districts. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 1313030073_Non_Degree_Thesis.pdf]
Preview
Text
1313030073_Non_Degree_Thesis.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Provinsi Jawa Timur setiap tahun terdapat jumlah pasangan suami istri yang baru menikah mencapai 500.000 pasangan. Untuk mengendalikan jumlah kelahiran bayi dari pasangan baru tersebut, BKKBN akan terus memberikan pelayanan KB kepada pasangan usia subur dan mengingatkan pentingnya program KB. Salah satu wilayah yang berhasil dalam kesuksesan program KB adalah Kabupaten Gresik dengan diterimanya penghargaan satya lencana bidang kependudukan. Keberhasilan tersebut diupayakan untuk dapat dipertahankan atau ditingkatkan dengan merujuk ke sasaran KB yaitu menurunkan angka kebutuhan KB yang tidak terpenuhi (Unmet need). Faktor yang mempengaruhi kondisi Unmet need di suatu wilayah yaitu ketersediaan sumber daya pelayanan KB seperti jumlah petugas penyuluh informasi mengenai KB di kecamatan, fasilitas kesehatan yang tersedia di tiap kecamatan, dan dana yang khusus dialokasikan bagi tercapainya program KB di Kabupaten Gresik sangat memberi dampak secara langsung terhadap Pasangan Usia Subur (PUS). Penelitian ini akan diketahui seberapa besar pengaruh faktor sumber daya pelayanan KB terhadap kondisi Unmet need dengan menggunakan analisis regresi linear berganda. Data didapatkan dari hasil rekapitulasi pendataan keluarga (R/I/KS/2014) di kantor KBPP Kabupaten Gresik. Hasil dari analisis regresi linear berganda yaitu faktor yang berpengaruh signifikan terhadap model adalah jumlah PKB/PLKB dan jumlah PUS. Berdasarkan hasil analisis tidak terdapat multikolinearitas dan residual memenuhi asumsi residual IIDN.
========================================================================================================================
East Java province every year there is a number of couples who got married recently reached 500,000 pairs. To control the number of babies born to new couples such that, BKKBN will continue to provide Family Planning (FP) services to couples of childbearing age and recalled the importance of FP programs. One area that is managed in the success of FP programs is Gresik with the receipt of the award Satya Lencana field of population. The success is sought to be maintained or improved by referring to the target of FP is reducing the number of family planning needs are not met (Unmet need). Factors affecting the condition of Unmet need in a region that is the availability of resources for family planning services as the number of extension officers FP information in districts, health facilities available in every district, and the funds specifically allocated for the achievement of family planning programs in Gresik greatly impact directly the spouses of fertile age (EFA). This study will be known how much influence factor resource planning services to the condition of Unmet need by using multiple linear regression analysis. Data obtained from the family collection recapitulation (R / I / KS / 2014) in the office KBPP Gresik. The results of multiple linear regression analysis are factors that significantly influence the model is the number of PKB / PLKB and amount of EFA. Based on the analysis there is no multicollinearity and residual meet the assumption of residual IIDN.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: RSSt 519.535 Sho p
Uncontrolled Keywords: PKB/PLKB, PUS, Regresi Linear Berganda, Unmet need, EFA, Multiple Linear Regression, PKB/PLKB, Unmet need
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T174 Technological forecasting
Divisions: Faculty of Mathematics and Science > Statistics > 49401-(D3) Diploma 3
Depositing User: ansi aflacha
Date Deposited: 06 Jan 2020 07:41
Last Modified: 06 Jan 2020 07:41
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/72560

Actions (login required)

View Item View Item