ANALISIS DAN PEMBERDAYAAN POTENSI WISATA MANGROVE WONOREJO

Garang, Ignatius Jayantara (2020) ANALISIS DAN PEMBERDAYAAN POTENSI WISATA MANGROVE WONOREJO. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 04311340000143-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
04311340000143-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Ekowisata Mangrove Wonorejo memiliki banyak potensi wisata yang bermanfaat bagi kelestarian alam dan ekonomi masyarakat sekitar. Menganalisis dan memberdayakan potensi objek wisata merupakan bagian yang penting dalam meningkatkan potensi Ekowisata Mangrove Wonorejo. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung nilai beach recreational index pada objek wisata yang telah ditentukan dan mengetahui cara meningkatkan nilai beach recreational index. Penghitungan beach recreational index ditentukan oleh tiga parameter yaitu, beach index, knowledge index dan monetary index. Dari tiga parameter ini akan disusun kuisioner yang terdiri dari 18 pertanyaan yang dibagi dalam 4 indikator yaitu, sarana prasarana, kebersihan, promosi dan ekonomi masyarakat. Berdasarkan hasil yang didapatkan dari pembagian kuisioner dan wawancara langsung di objek wisata, Ekowisata Mangrove Wonorejo mendapatkan nilai beach index 0,685 (medium), knowledge index 0,539 (medium) dan monetary index 0,844 (medium). Nilai yang didapatkan dari penghitungan menunjukan walaupun memiliki hasil sama-sama medium, knowledge index dengan parameter promosi mendapatkan nilai yang paling kecil dalam kuisioner. Nilai knowledge index di sini harus menjadi fokus utama dan juga bahan evaluasi bagi pihak pengelola untuk meningkatkan lagi nilai knowledge index dengan cara mengembangkan dan menggencarkan lagi promosi melewati media sosial serta aktif mengadakan acara-acara di sekitar objek wisata untuk menarik perhatian para calon pengunjung.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Ekowisata Mangrove, Potensi wisata, Analisa potensi, Beach recreational index, wonorejo mangrove ecotourism, potential tourism, potential analysis, beach recreational index
Subjects: T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC203.5 Coastal engineering
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Ocean Engineering > 38201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Ignatius Jayantara Garang
Date Deposited: 31 Aug 2020 06:56
Last Modified: 04 Jun 2023 15:11
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/78283

Actions (login required)

View Item View Item