Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Penggunaan Konten Digital Pada Media Sosial Menggunakan Structural Equation Modeling Dengan Variabel Moderasi Digital Content Type

Intan, Alifia (2020) Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Penggunaan Konten Digital Pada Media Sosial Menggunakan Structural Equation Modeling Dengan Variabel Moderasi Digital Content Type. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 05211640000021_Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
05211640000021_Undergraduate_Thesis.pdf

Download (4MB) | Preview

Abstract

Konteks: Bersamaan dengan minat masyarakat yang tinggi terhadap konsumsi konten digital, muncul peluang bisnis konten digital yang berpeluang besar dalam memberikan keuntungan pada sektor bisnis berbasis IT. Oleh karena itu penting untuk memahami penggunaan konten digital pengguna. Penggunaan konten digital merupakan nilai yang dirasakan oleh pengguna selama berinteraksi dengan konten digital yang disediakan.
Permasalahan: Seiring dengan pertumbuhan bisnis konten digital yang kian tumbuh dengan pesat, menimbulkan persaingan antar penyedia konten digital bersaing untuk mendapatkan perhatian dari pengguna. Penyedia konten digital dituntut untuk mengetahui apa saja nilai-nilai yang mempengaruhi pengguna agar memilih untuk menggunakan konten digital yang mereka sediakan dari sekian banyak layanan konten digital yang tersedia. Namun penyedia konten digital juga harus mengetahui bagaimana nilai-nilai tersebut dapat tersampaikan sesuai dengan apa yang diharapkan pengguna. Selain itu juga diperlukan nilai lain yang dihasilkan dari penggunaan konten digital sebagai referensi pada penelitian selanjutnya.
Tujuan: Penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antar aspek yang dapat mempengaruhi seorang pengguna untuk menggunakan konten digital, dan memberikan rekomendasi penambahan aspek lain yang dapat mempengaruhi pengguna.
Metode: Data primer didapatkan dari penyebaran kuesioner kepada pengguna konten digital di Instagram adalah sebesar 485 responden dengan 243 merupakan pengguna Utilitarian dan 242 merupakan pengguna Hedonic. Data tersebut kemudian melalui uji validitas dan reliabilitas menggunakan salah satu jenis model dari metode Structural Equation Modeling (SEM) yaitu Confirmatory Factor Analysis (CFA). Permodelan ini dilakukan untuk menghasilkan model konseptual yang dapat menggambarkan keterkaitan dari hipotesis yang dibuat tentang nilai yang diharapkan pengguna selama menggunakan konten digital
Hasil: Hasil yang didapatkan pada penelitian ini adalah, nilai yang disediakan oleh konten memberikan pengaruh positif dan signifikan secara statistik pada interaksi pengguna dengan konten digital. Interaksi pengguna dengan sistem memberikan pengaruh positif dan signifikan secara statistik terhadap penilaian pengguna mengenai kualitas, keunggulan, kemudahan memproses konten digital yaitu sebesar 0.27, 0.76, 0.86. Interaksi pengguna dengan konten memberikan pengaruh positif dan signifikan secara statistik terhadap penilaian pengguna mengenai kualitas, keunggulan, kemudahan memproses konten digital sebesar 0.28, 0.42, 0.40. Sedangkan interaksi antar pengguna memberikan pengaruh positif dan signifikan secara statistik hanya pada penilaian pengguna mengenai keunggulan menggunakan konten digital yaitu sebesar 0.36.
Nilai tambah: Penelitian ini bermanfaat bagi para penyedia konten digital untuk membantu mengidentifikasi tentang nilai yang diharapkan pengguna pada penggunaan konten digital serta memberikan saran variabel yang memiliki pengaruh kepada pengguna untuk menggunakan konten digital. Penelitian ini juga dapat menjadi referensi pada pengembangan penelitian selanjutnya.
==================================================================================================================
Context: Along with the high public interest in digital content consumption, there is opportunity arises in digital content business to provide benefits in the IT-based business sector. Therefore, digital content use is very important. Digital content use is the value of digital content felt by users through user interaction with digital content itself.
Problems: the growth in digital content business is growing rapidly, causing competition between digital content providers to get users' attention. Digital content providers are required to understand which value that influences users to choose using their digital content out of many digital content services available. Therefore, digital content providers also need to know how these values can be conveyed and meet users' expectations. It also requires other possible values from digital content use as a reference in further research.
Purpose: This research aims to identify the relation of aspects that influence digital content use, and provide suggestions on further aspects that may influence digital content use for future research.
Methods: The primary data obtained from distributing questionnaires aimed at digital content user on Instagram is 485 respondents with 243 being Utilitarian users and 242 being Hedonic users. The data then tested for validity and reliability using one of the types from Structural Equation Modeling (SEM) method, which is Confirmatory Factor Analysis (CFA). This modeling is carried out to produce a conceptual model that can describe the relationship of hypotheses made about the value expected by users when using digital content.
Result: The results obtained in this study are, the value provided by digital content has a positive and significant influence on user interaction with digital content. User interaction with the system has a positive and significant influence on user evaluation of the digital content regarding quality, benefit for use, process that is equal to 0.27, 0.76, and 0.86. User interaction with content also has a positive and significant influence on user evaluation of the digital content regarding quality, benefit for use, process that is equal to 0.28, 0.42 and 0.40. While the interaction between users has a positive and significant influence only on user evaluation regarding the benefit for use digital content that is equal to 0.36.
value-added: This research is beneficial for digital content providers by giving them a better understanding of users' expected values when consuming digital content as well as suggesting further aspects that influence users to use digital content. This research can be used as a reference for future studies.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Penggunaan, Pengguna, Konten Digital, Nilai, Structural Equation Modeling, Digital Content Use, User, Digital Content, Value.
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Alifia Intan Dwi Safitri
Date Deposited: 24 Aug 2020 03:09
Last Modified: 02 Oct 2023 06:22
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/79732

Actions (login required)

View Item View Item