Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Niat Guru Dalam Menggunakan Teknologi Pendukung Pembelajaran Di Pondok Pesantren Nurul Ulum Blitar Dengan Menggunakan Technology Accceptance Model

Pratama, Farhan Aji (2021) Analisis Faktor Yang Mempengaruhi Niat Guru Dalam Menggunakan Teknologi Pendukung Pembelajaran Di Pondok Pesantren Nurul Ulum Blitar Dengan Menggunakan Technology Accceptance Model. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 05211640007001-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
05211640007001-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (2MB)

Abstract

Pada era saat ini, hampir semua aktifitas manusia dilakukan dengan menggunakan teknologi sebagai sarana pendukung. Termasuk dalam bidang pedidikan, terdapat banyak aplikasi dan perangkat lunak yang dapat membantu aktifitas belajar mengajar seperti menyimpan materi, menyampaikan materi dan memberikan kuis online. Meskipun teknologi pendukung pelajaran sudah banyak tersedia, akan tetapi masih banyak institusi pendidikan yang belum memanfaatkan secara optimal, khususnya pondok pesantren sebagai salah satu institusi pendidikan di Indonesia.
Ada beberapa alasan mengapa pondok pesantren belum menggunakan teknologi pendukung pelajaran salah satunya adalah guru merasa penggunaan teknologi tersebut masih sulit dan rumit digunakan. Para guru pondok pesantren hanya familiar dengan metode belajar mengajar tradisional yaitu dengan menggunakan papan tulis dan kitab. Persepsi- persepsi tersebut sering muncul pada guru mengenai niat dalam menggunakan teknologi pendukung pelajaran. Pada penelitian ini dilakukan analisis niat guru untuk menggunakan teknologi pendukung pelajaran berdasarkan Teknologi Acceptance Model (TAM) yang memiliki beberapa faktor seperti: perceived ease of use, perceived usefulness, dan facilitating condition. Dalam penelitian ini akan ditambahkan faktor computer efficacy . Adapun objek penelitian untuk analisis niat guru ini adalah Pondok Pesantren Nurul Ulum Blitar.
Dari penelitian ini diharapkan memberikan hasil korelasi antar faktor yang mempengaruhi niat guru dan kondisi aktual masing- masing faktor dalam bentuk presentase. Faktor- faktor yang berkorelasi akan diberikan rekomendasi agar dapat dilakukan perbaikan.. Diharapkan penelitian ini dapat membantu Pondok Pesantren Nurul Ulum agar dapat meningkatkan pemanfaatan teknologi pendukung pembelajaran dengan rekomendasi yang dapat meningkatkan niat penggunaan guru.
================================================================================================
In the current era, almost all human activities are carried out using technology as a supporting tool. For example in the field of education, there are many applications and software that can help teaching and learning activities such as storing material, delivering material and giving online quizzes. Although learning support technology is widely available, there are still many educational institutions that have not used it optimally, especially pondok pesantren as one of the educational institutions in Indonesia.
There are several reasons why pondok pesantren have not used lesson support technology, one of which is that teachers feel the use of such technology is still difficult and complicated to use. These perceptions often arise in teachers about the intention to use learning support technology. This research will analyze the intention of teachers to use learning support technologies based on the Technology Acceptance Model (TAM) which has several factors such as: perceived ease of use, perceived usefulness, and facilitating conditions. In this research, computer efficacy factors will be added. The object of research for the analysis of teacher intentions is Pondok Pesantren Nurul Ulum Blitar. From this research we expected to provide correlation results between factors that influence teacher intentions and the actual conditions of each factor in the form of a percentage. Correlating factors will be given recommendations so the improvements can be made. We hope this research can help Pondok Pesantren Nurul Ulum Islamic to increase the utilization of learning support technology with recommendations that can increase teacher use intentions.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: penerimaan pengguna, penerimaan guru, TAM, pendukung pembelajaran, pondok pesantren,user acceptance, teacher acceptance, TAM, learning support, pondok pesantren
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Information System > 57201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Farhan Aji Pratama
Date Deposited: 14 Aug 2021 08:45
Last Modified: 14 Aug 2021 08:45
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/86593

Actions (login required)

View Item View Item