Pengurangan Waktu Setup pada Perusahaan Manufaktur Pipa Baja Menggunakan Metode Cost Integrated Setup Reduction (CI-SR) untuk High Frequency Welding

Ataubakumarwa, Fajrur Rido (2021) Pengurangan Waktu Setup pada Perusahaan Manufaktur Pipa Baja Menggunakan Metode Cost Integrated Setup Reduction (CI-SR) untuk High Frequency Welding. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02411740000131-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02411740000131-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Perusahaan Manufaktur Pipa Baja (PMPB) merupakan salah satu perusahaan dalam negeri yang memproduksi pipa baja untuk oil and gas dengan sistem engineering to order (ETO) sesuai dengan standar API-5L. Peneliti memilih lini produksi high frequency welding (HFW) karena permasalahan waktu setup yang lebih lama dari waktu produksi. Waktu setup saat ini adalah 2.846 menit yang terdiri dari waktu setup internal adalah 1.922 menit dan waktu setup eksternal 922 menit. Waktu setup tersebut tidak sebanding dengan kecepatan produksi pipa baja, yaitu 12-20 meter per menit atau hanya membutuhkan waktu sekitar 2 hari untuk menghasilkan 70 pipa baja. Berdasarkan kondisi tersebut biaya setup yang dibutuhkan adalah sebesar Rp 164.072.650,73. Peneliti menggunakan metode cost integrated setup reduction (CI-SR) untuk mengurangi waktu setup, yaitu pengembangan metode single minute exchange of dies (SMED) dengan mengintegrasikan perhitungan biaya. Hasil dari penelitian ini adalah pengurangan waktu setup 2.504 menit (12,02%). Pengurangan waktu setup tersebut terdiri dari pengurangan waktu setup internal sebesar 8,95% dan waktu setup eksternal sebesar 18,22%. Biaya investasi yang dikeluarkan dalam perbaikan ini adalah Rp 66.880.000 dengan pengurangan biaya per setup mencapai Rp 4.778.770 (2,91%)
=====================================================================================================
Steel Pipe Manufacturing Company (PMPB) is one of the domestic companies that produce steel pipes for oil and gas with engineering to order (ETO) system under the API-5L standard. The researcher chose a production line that uses high-frequency welding (HFW) because of setup time which is longer than the production time. The current setup time is 2,846 minutes consisting of the internal setup time is 1,922 minutes, and the external setup time is 922 minutes. The setup time is not comparable to the steel pipe production speed, which is 12-20 meters per minute, or it only takes about two days to produce 70 steel pipes. Based on these conditions, the required setup fee is Rp 164.072.650,73. Researchers used the cost-integrated setup reduction (CI-SR) method to reduce setup time, namely developing the single-minute exchange of dies (SMED) method by integrating cost calculations. The result of this study is a reduction in setup time of 2,504 minutes (12.02%). The reduction in setup time reduces the internal setup time by 8.95% and the external setup time by 18.22%. The investment cost incurred in this repair is Rp 66,880,000, with a reduced cost per the setup of up to Rp 4,778,770 (2.91%).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: oil and gas pipe; high frequency welding (HFW); cost integrated setup reduction (CI-SR); single minute exchange of dies (SMED)
Subjects: T Technology > T Technology (General) > T58.8 Productivity. Efficiency
T Technology > TS Manufactures
T Technology > TS Manufactures > TS167 Costs, Industrial
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Industrial Engineering > 26201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Fajrur Rido Ataubakumarwa
Date Deposited: 18 Aug 2021 07:27
Last Modified: 18 Aug 2021 07:27
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/87943

Actions (login required)

View Item View Item