Analisa Fatigue Pada Chain ER-984 Pada Chain Bucket Elevator Sistem

Triviandra, Nabila (2021) Analisa Fatigue Pada Chain ER-984 Pada Chain Bucket Elevator Sistem. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02111440000020-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02111440000020-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of 02111440000020-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02111440000020-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2023.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk merupakan perusahaan yang bergerak di bidang industri semen. Dalam pembuatan semen terdapat beberapa proses yaitu Unit Penyiapan Bahan Baku, Unit Pengolahan Bahan Baku atau Proses Penggilingan Awal (Raw Mill), Unit Pembakaran dan Pendinginan, Unit Penggilingan Akhir (Finish Mill), dan Unit Pengisian (Packer). Chain Bucket Elevator 548BE01 (clinker) digunakan untuk transportasi terak. Salah satu bagian penting dari Chain Bucket Elevator dan Chain ER-984, Chain ER-984 terdiri dari pin-pin yang saling terhubung satu sama lain yang digunakan sebagai komponen penggerak transportasi terak (Traction Element) untuk buckets. Interaksi antar komponen-komponen Chain ER-984 dapat mengakibatkan terjadinya kegagalan. Hal yang paling sering terjadi adalah putusnya pin sebelum waktunya (lifetime). Kegagalan yang terjadi pada komponen ini memberikan dampak negatif yang cukup besar pada proses produksi. Pada penelitian dari Engra Fithreea telah dilakukan analisa visual pada patahan chain ER-984 dan dari penelitian tersebut didapatkan hasil bahwa dari komponen yang patah yaitu pin dan mounting angle, bahwa pin dahulu yang terlebih patah. Pada penelitian ini, secara visual ditemukan bahwa patahan disebabkan oleh fatigue. Penelitian ini dilakukan untuk melihat kemungkinan dua penyebab patah pada pin dan mounting angle mengetahui pembebanan pada pin dan mounting angle dan mengetahui kekuatan dari pin dan mounting angle.
Prosedur penelitian akan dilakukan dengan melalui beberapa tahapan. Pada tahap pertama dilakukan studi literatur, lalu dilakukan pengambilan data dari chain ER-984, dari mulai geometri material dan pembebanan. Langkah berikutnya mencari perhitungan pembebanan statis pada komponen rantai ER-984 dengan menggunakan perhitungan tangan. Langkah selanjutnya membuat pemodelan 3D dari komponen chain ER-984. Tahap berikutnya dilakukan simulasi fatigue dengan ANSYS Workbench untuk mendapatkan fatigue life dari bagian komponen rantai. Data yang didapatkan dari hasil simulasi akan divalidasi dengan menggunakan hand calculation
Hasil yang menujukkan bahwa nilai Equivalent Stress lebih kecil dibandingkan dengan nilai yield strength. Nilai Equivanlent Stress yang didapatkan sebesar 148,77 Mpa lebih kecil dibanding nilai Yield Strength yang sebesar 175 Mpa. Nilai Fatigue life yang didapat melalui simulasi ataupun perhitungan tangan melewati Fatigue Limit atau bisa dinyatakan tidak hingga sehingga secara desain chain ER-984 ini aman jika dilihat secara statis dan fatigue.
================================================================================================
PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk is company that produce cement. In the process to making cement there are few unit, first unit that preparing for raw material, raw mill unit, burning and cooling unit, finish mill unit, and packer unit. Chain bucket elevator 548BE01 used for clinker transportation. The most important part from chain bucket elevator is chain er-984. Chain er-984 consist of multiplr pin that connect each other that used for drives component buckets to transport clinkers. The result from interaction between chain part is failure. The most common failure that happened is pin broken before the lifetime. When that happen that gives adverse effect to production process. Study visual analysis on fracture chain er-984 have been done by Engra Fithreea and from that study result is pin and mounting angle fractured, pin fail before the mounting angle. The goal of this study is to determine the load on chain er-984, to know the strength and the fatigue life on chain er-984.
There are a few steps in this study. First do a study literature, then do the data retrieval from chaini er-984 from geometry material properties and loading. The next step is calculate the static loading on chain er-984 part with hand calculation. After that the 3D model from chain er-984 part is made. Then do the simulation in Ansys software to know the result from fatigue life.
The result from this study indicate the value of maximal shear stress less than the value of yield strength shear. The value of maximal shear stress from simulation is 148,77 Mpa less than the value of yield strength shear material is 175 Mpa The value of fatigue life from simulation result and had calculation can be said infinity so from the desain perspective chain er-984 is safe from static and fatigue view.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Chain, Bucket Elevator, Fatigue
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ1398 Conveyors
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Nabila Triviandra
Date Deposited: 03 Sep 2021 15:20
Last Modified: 03 Sep 2021 15:20
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/91658

Actions (login required)

View Item View Item