Evaluasi Penerapan Manajemen Kualitas Perusahaan dengan Pendekatan Total Quality Management (TQM) (Studi Kasus: PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur)

Tanjung, Shafira Rizka Ramadhani (2022) Evaluasi Penerapan Manajemen Kualitas Perusahaan dengan Pendekatan Total Quality Management (TQM) (Studi Kasus: PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 09111840000031-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
09111840000031-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2024.

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

Manajemen kualitas merupakan salah satu aspek penting bagi perusahaan sebagai cara untuk mempertahankan keberlangsungan hidup perusahaan serta mencapai keunggulan kompetitif. Salah satu cara yang dapat dilakukan oleh perusahaan untuk mempertahankan komponen-komponen kualitas secara berkelanjutan adalah dengan menerapkan Total Quality Management (TQM). Penerapan TQM pada PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur diperlukan karena TQM berfokus pada mempromosikan serta bekerja di bawah peningkatan budaya perusahaan yang berkelanjutan, di mana melalui TQM terdapat peluang untuk melakukan perbaikan pada proses hingga pelayanan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kondisi penerapan manajemen kualitas pada PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur dengan menggunakan elemen pengukuran pada dimensi Total Quality Management (TQM). Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan kriteria pengukuran menggunakan kriteria pada MBNQA yang terdiri dari enam dimensi yaitu leadership, strategic planning, customer focus, information and analysis, people management, dan process management. Setelah dilakukan pengukuran penerapan pada PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur didapatkan tingkat penerapan TQM berada pada level 3. Penelitian ini juga akan memberikan rekomendasi untuk meningkatkan penerapan TQM pada PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur.
================================================================================================
Quality management is one of the most important aspect for a company as a way to maintain company’s sustainability and achieve competitive advantage. One way that companies can do to maintain quality components in a sustainable manner is to implement Total Quality Management (TQM). The implementation of TQM at PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur is needed because TQM focuses on promoting and working under continuous improvement of corporate culture, where through TQM there are opportunities to make improvements to processes to services. This study aims to determine the condition of the application of quality management at PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur by using measurement elements on the dimensions of Total Quality Management (TQM). This study uses a qualitative approach using the measurement criteria on MBNQA which consists of six dimensions including leadership, strategic planning, customer focus, information and analysis, people management, and process management. After the measurement of implementation was conducted at PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur, the result shows the TQM implementation being at level three. This study will also provide recommendations to increase the TQM implementation at PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Jawa Timur.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: keunggulan kompetitif, kualitas, manajemen kualitas, perusahaan jasa, PLN, TQM, competitive advantage, quality, quality management, service company
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD62.15 Total quality management.
Divisions: Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Business Management > 61205-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Shafira Rizka Ramadhani Tanjung
Date Deposited: 09 Feb 2022 02:14
Last Modified: 02 Nov 2022 04:16
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/93287

Actions (login required)

View Item View Item