Perancangan Electric Brake Control (EBC) Untuk Pengereman Gabungan Pada SIstem Propulsi Di Kereta Api

El Syukur, Mohammad Ade Yusuf (2023) Perancangan Electric Brake Control (EBC) Untuk Pengereman Gabungan Pada SIstem Propulsi Di Kereta Api. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5009201096-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5009201096-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2025.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Pengguna transportasi kereta api terus meningkat setiap tahunnya menurut data dari BPS. Kereta api dengan penggerak akhir motor listrik memiliki keunggulan dengan energi pengereman yang dapat diregenerasi. Pengereman regeneratif merupakan teknologi untuk meningkatkan efisiensi, terdiri dari pembalik mode fungsi mesin penggerak dari motor ke generator. Motor listrik yang induksi ini sangat populer dikarenakan lebih kokoh, murah, keandalan kerja yang tinggi dan tidak perlu dilakukan perawatan yang terlalu sering dibandingkan Motor DC. Namun motor induksi ini lebih dipilih untuk sistem pengerak yang membutuhkan kecepatan putar yang konstan. Sedangkan motor DC dipilih untuk sistem yang membutuhkan kecepatan yang bisa diatur. Oleh karena itu, pengaturan kecepatan dilakukan dengan metode vector control. Torsi maksimal motor sebesar 240,51 N.m. Daya pengereman regenerative yang dihasilkan dengan torsi sebesar 240,51 adalah 27,97 kW. Karena daya pengereman yang dihasilkan melebihi nilai daya pada baterai yang sebesar 13,5 kW, maka torsi pengereman dibatasi sebesar 110 N.m dengan daya pengereman regenerative yang dihasilkan adalah 13,44 kW. Karena nilai torsi pengereman yang dibatasi, sehingga nilai perlambatan lebih kecil daripada percepatannya. Sehingga ditambahkan pengereman mekanikal untuk menjaga agar nilai percepatan dan perlambatannya tetap sama. Simulasi dilakukan dengan 2 variasi beban, 216,19 N.m dan 232,1 N.m. Hasil simulasi dengan variasi beban pertama didapat waktu pengereman dilakukan selama 8,252 detik, dan SoC battery meningkat sebesar 0,096%. Sedangkan untuk beban 232,1 N.m pengereman dilakukan selama 22,835 detik, dan SoC battery meningkat sebesar 0,26%
=======================================================================================================================================
Rail transportation users continue to increase every year according to data from BPS. Trains with final electric motors have the advantage of regenerating braking energy. Regenerative braking is a technology to increase efficiency, consisting of inverting the mode of the engine function from the motor to the generator. Induction electric motors are very popular because they are sturdier, cheaper, have high reliability and do not need to be maintained as often as DC motors. However, this induction motor is preferred for drive systems that require a constant rotational speed. Meanwhile, DC motors are selected for systems that require adjustable speed. Therefore, speed regulation is done by vector control method. The maximum torque of the motor is 240.51 N.m. The resulting regenerative braking power with a torque of 240.51 is 27.97 kW. Because the braking power generated exceeds the rated power in the battery, which is 13.5 kW, the braking torque is limited to 110 N.m with the resulting regenerative braking power being 13.44 kW. Because the braking torque is limited, the deceleration value is smaller than the acceleration. So mechanical braking is added to keep the acceleration and deceleration values the same. The simulation was carried out with 2 load variations, 216.19 N.m and 232.1 N.m. The simulation results with the first load variation show that the braking time is 8.252 seconds, and the SoC battery increases by 0.096%. Meanwhile, for a load of 232.1 N.m, braking is carried out for 22.835 seconds, and the SoC battery increases by 0.26%

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: pengereman regenerative, vector control, SoC. regenerative braking, vector control, SoC.
Subjects: T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics > TL269.C474 Brakes--Maintenance and repair
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mohammad Ade Yusuf El Syukur
Date Deposited: 07 Feb 2023 03:24
Last Modified: 07 Feb 2023 03:24
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/96340

Actions (login required)

View Item View Item