POTENSI EKSTRAK METANOL CABAI JAMU (Piper retrofractum) DARI SUMENEP, MADURA SEBAGAI ANTI ALERGI

RACHMAN, RIZKA YUANITA (2014) POTENSI EKSTRAK METANOL CABAI JAMU (Piper retrofractum) DARI SUMENEP, MADURA SEBAGAI ANTI ALERGI. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 1510100026-Undergraduate_Theses.pdf] Text
1510100026-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (881kB) | Request a copy

Abstract

Alergi adalah reaksi imun terhadap benda asing
(alergen) yang memicu degranulasi sel mast dan menyebabkan
inflamasi jaringan. Cabai jamu (Piper retrofractum) banyak
tersebar di Indonesia, khususnya di Kabupaten Sumenep. Akan
tetapi, belum ada penelitian yang menguji potensi anti alergi dari
tanaman tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
berapa konsentrasi ekstrak metanol cabai jamu (EMCJ) yang
efektif menurunkan degranulasi sel mast.
Penelitian ini dilakukan menggunakan rancangan acak
lengkap dengan perlakuan EMCJ konsentrasi 50μg/mL,
100μg/mL, dan 200 μg/mL, serta aminofilin coronet crown®
100μg/mL. Parameter yang diukur adalah degranulasi sel mast.
Perbedaan degranulasi sel mast diuji menggunakan Anova one
way (α 0,05) dan dilanjutkan dengan uji Tukey.
EMCJ konsentrasi 100 μg/mL efektif menurunkan
persentase degranulasi sel mast tinggi (39,30%) dibandingkan
dengan aminofilin coronet crown® (51,48%). EMCJ 100 μg/mL
memberikan viabilitas sel mast cukup tinggi (94,10%)
dibandingkan dengan perlakuan lain.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSBi 543.089 Rac p
Uncontrolled Keywords: degranulasi, sel mast, Mus musculus, Piper retrofractum.
Subjects: Q Science > QH Biology > QH301 Biology
Divisions: Faculty of Mathematics and Science > Biology > 46201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Anis Wulandari
Date Deposited: 19 Dec 2016 04:36
Last Modified: 19 Dec 2016 04:36
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/1077

Actions (login required)

View Item View Item