Desain Peralatan Memasak Untuk Penderita Artritis Dan Carpal Tunnel Syndrome

Sabhila, Salsa (2017) Desain Peralatan Memasak Untuk Penderita Artritis Dan Carpal Tunnel Syndrome. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3412100025-Undergraduate-Theses.pdf] Text
3412100025-Undergraduate-Theses.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (11MB)

Abstract

Arthritis merupakan penyakit yang disebabkan peradangan pada persendian tulang, sedangkan Carpal Tunnel Syndrome atau lebih dikenal sebagai CTS adalah penyempitan terowongan karpal pada tangan manusia yang di dalamnya terdapat syaraf, akibat penyempitan ini membuat syaraf terjepit dan berkurangnya kemampuan bergerak pada stuktur tangan manusia. CTS bisa jadi menjadi komplikasi dari artritis yang telah diderita cukup lama. Berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar tahun 2013 oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, artrtitis menjadi salah satu penyakit yang paling banyak menyerang masyarakat di Indonesia khususnya lansia yaitu sebesar 51,9%. Akibat terjadinya peningkatan jumlah masyarakat penderita arthritis dan CTS menyebabkan menurunnya produktivitas penderita tersebut dalam bekerja dan beraktivitas, salah satunya ialah dalam memasak. Di Indonesia dengan keberagaman masakan yang berbeda dengan cara western membuat penderita arthritis di Indonesia tidak dapat menggunakan alat bantu masak yang dijual bebas di internet. Tujuan utama dari perancangan ini adalah mendesain peralatan memasak untuk penderita arthritis dan CTS. Proses desain dimulai dengan mengumpulkan data dan mengidentifikasi masalah menggunakan metode interview, shadowing, story telling, usability test dan affinity diagram. Hasil data tersebut diolah untuk memberikan desain yang ringan dan nyaman atau lebih dikenal dengan sebutan Arthritis Friendly. Produk terwujud dalam satu set perlengkapan memasak yang terdiri dari ulekan, cobek, sudip, spatula, sendok sayur, centong dan pengocok telur dan pisau yang telah disesuaikan dengan kebutuhan penderita arthritis dan CTS.
==================================================================================================================
Arthritis is a disease which caused by imflamatory of human's bone joints, meanwhile Carpal Tunnel Syndrome or more known as CTS is a constriction of carpal tunnel located on human hands which consist of nerves, because of this constriction inflict pinched nerves and reduced moving ability into human hand structurs. CTS could be a complication of arthritis itself. Based on research results of Basic Health Research 2013 by Health Ministry of Republic Indonesia, arthritis become one of the most common within Indonesian people especially elderly with number 51,9%. Rising number of these sufferer come to result that it's affecting their ability to work, one of the example is cooking. There are not so many kitchen tools for arthritis and CTS sufferer which can be used by these society because of the differentiation of culture. The aim of this project is to design a set of kitchen tools for arthritis dan CTS sufferer in Indonesia. The design process begins with collecting data by using methos such as deep interview, shadowing, storytelling, usability test and affinity diagrams. The result will be proceeded as a light weight design and easy to use for user which is known as arthritis friendly tools. The products come in one set of kitchen tools which contain of mortar, pebble, spatula, ladle, rice spoon, whisk, and knives which has been designed according to user's need and problem.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSDP 683.82 Sab d
Uncontrolled Keywords: Artritis, CTS, Alat Memasak, Kemampuan Beraktivitas, Arthritis Friendly.
Subjects: N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Industrial Design Product > (S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Users 13 not found.
Date Deposited: 23 May 2017 04:09
Last Modified: 28 Dec 2017 08:17
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/41347

Actions (login required)

View Item View Item