Implementasi Radar Doppler dengan Sinyal Orthogonal Frequency Division Multiplexing (OFDM) pada Perangkat berbasis Software Define Radio (SDR)

Pramudita, Irfan Ramadhan (2017) Implementasi Radar Doppler dengan Sinyal Orthogonal Frequency Division Multiplexing (OFDM) pada Perangkat berbasis Software Define Radio (SDR). Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2213100187-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
2213100187-Undergraduate_Theses.pdf - Published Version

Download (4MB) | Preview

Abstract

Perkembangan sistem radar sudah mulai digunakan sebagai terapan teknologi pada beberapa bidang seperti pada tata ruang kota hingga kebutuhan medis dimana dapat digunakan sebagai pendeteksi kanker. Pengembangan sistem radar doppler OFDM ditujukan guna mendapatkan hasil deteksi laju radial dan jarak dari objek dengan menggunakan perangkat berbasis SDR untuk meningkatkan hasil deteksi dan meningkatkan kesedarhanaan perangkat, diperlukan penyesuaian konfigurasi dan parameter demi mendapatkan hasil visualisasi dan deteksi dengan tingkat akurasi yang cukup tinggi. Penerapan sistem radar doppler OFDM diperlukan peningkatan spesifikasi perangakat SDR untuk dapat menghasilkan tingkatan kinerja yang lebih baik pada sistem radar. Maka perangakat SDR yang digunakan yaitu perangkat USRP yang mempunyai spesifikasi sesuai untuk dapat diimplementasikan kepada sistem radar doppler OFDM.
Desain rancangan mengacu pada radar OFDM model Wiesbeck dengan mathscript yang diinputkan pada perangkat lunak LabVIEW Communication sebagai pengolahan sistem radar yang bekerja pada frekuensi S-Band untuk selanjutnya menggunkan perangkat USRP NI-2943R sebagai perangkat pembangkit dan penerima sinyal radar doppler OFDM yang sesungguhnya. Dari hasil pengujian, untuk meningkatkan hasil deteksi perlu diperhatikan jumlah subcarrier dan simbol OFDM yang dibangkitkan. Dari hasil, didapatkan kesalahan relatif hasil deteksi laju radial sebesar 5.6% dan deteksi jarak sebesar 16.8% dengan bandwidth 40MHz. Peningkatan IQ rate yang sebanding dengan nilai bandwidth sinyal OFDM pada penggunaan USRP sangat mempengaruhi kinerja sistem perangkat. =================================================================
The radar systems development has begun to be used as applied technology in several areas such as the urban spatial to medical needs which can be used as a cancer detector. The development of an doppler radar OFDM system is aimed at obtaining radial velocity and distance detection results from objects using SDR-based devices to improve detection results and improve simplified the platform, configuring parameters and parameters was needed to obtain visualization and detection results with a high level of accuracy. The adoption of an OFDM doppler radar system requires the upgrading of SDR specifications to reach better performance levels in radar systems. So, the SDR used is a USRP device, that has the compatible specifications for implemented to the doppler radar OFDM system.
The planning design refers to the OFDM radar of the Wiesbeck model with mathscript inputted to LabVIEW Communication software as a radar system processing, the frequency choosen on S-Band to further use the USRP NI-2943R device as a real OFDM radar doppler signal generator and receiver device. From the experiment results, to improve the detection results it is necessary to notice the number of subcarriers and OFDM symbols was trasmitted. Of the results obtained, relative error for radial velocity detection of 5.6% and range detection of 16.8% with 40MHz bandwidth. An increase in IQ rate equal to the OFDM signal bandwidth value in USRP usage, that greatly affects the performance of system.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSE 621.384 8 Pra i
Uncontrolled Keywords: Doppler Radar, OFDM, SDR, USRP
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK5101 Telecommunication
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Irfan Ramadhan Pramudita
Date Deposited: 08 Nov 2017 07:57
Last Modified: 05 Mar 2019 07:34
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/43083

Actions (login required)

View Item View Item