Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Status Risiko Infeksi Pada Bayi Baru Lahir Menggunakan Regresi Logistik Biner

Ningtias, Syeni Agustin (2018) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Status Risiko Infeksi Pada Bayi Baru Lahir Menggunakan Regresi Logistik Biner. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 10611500000064-Non_Degree.pdf]
Preview
Text
10611500000064-Non_Degree.pdf - Accepted Version

Download (2MB) | Preview

Abstract

Angka kematian bayi (AKB) di Kabupaten Gresik mengalami peningkatan yaitu dari 3.44 per 1000 kelahiran hidup pada tahun 2016 menjadi 5.6 per 1000 kelahiran hidup pada tahun 2017. Salah satu penyebab utama peningkatan AKB di Kabupaten Gresik adalah infeksi. Infeksi pada bayi baru lahir menunjukkan gejala yang kurang jelas dan seringkali tidak diketahui sampai keadaannya sudah sangat terlambat. Informasi tentang faktor-faktor yang berpengaruh terhadap risiko infeksi, diharapkan akan membantu dalam menurunkan angka kematian bayi khususnya yang disebabkan oleh infeksi serta dapat dijadikan dasar bagi tenaga kesehatan dalam mendeteksi dan menentukan risiko infeksi pada bayi baru lahir. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor-faktor yang diduga berpengaruh terhadap risiko infeksi pada bayi baru lahir di RS Semen Gresik pada bulan Januari hingga Maret 2018 dengan menggunakan regresi logistik biner. Hasil analisis menunjukkan dari 110 ibu yang melahirkan, sebesar 46% bayi mengalami risiko infeksi. Faktor-faktor yang berpengaruh signifikan terhadap risiko infeksi pada bayi baru lahir yaitu bayi minum air ketuban, ketuban pecah dini, kondisi air ketuban hijau dan APGAR Score < 7 dengan ketepatan klasifikasi sebesar 95.5%.
========================================================================== The Infant mortality rate (IMR) in Gresik Regency increased from 3.44 per 1000 live births in 2016 to 5.6 per 1000 live births in 2017. One of the main causes of the increase in IMR in Gresik Regency is infection. Infection in the newborn shows symptoms that are less clear and often unknown until the condition is too late. Information on the factors that affect the risk of infection, is expected to help in reducing infant mortality especially caused by infection and can be used as a basis for health workers in detecting and determining the risk of infection in newborns. This research is useful to determine the factors that are suspected to affect the risk of infection in newborns at Semen Gresik Hospital in January to March 2018 by using binary logistic regression methode. The results showed that from 110 mothers who gave birth, 46% of babies had an infection risk. Factors that have a significant influence on the risk of infection in newborns are drinking amniotic fluid, premature rupture of membranes, green amniotic water conditions and APGAR Score < 7 with classification accuracy of 95.5%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: RSSB 519.535 Nin f
Uncontrolled Keywords: APGAR Score, Binary Logistic Regression, Infection Risk, Premature rupture of membranes
Subjects: H Social Sciences > HA Statistics > HA31.3 Regression. Correlation
H Social Sciences > HA Statistics > HA31.7 Estimation
Q Science > QA Mathematics > QA278.2 Regression Analysis. Logistic regression
Divisions: Faculty of Vocational > 49501-Business Statistics
Depositing User: Syeni Agustin Ningtias
Date Deposited: 13 Nov 2020 12:28
Last Modified: 23 Dec 2020 07:19
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/58936

Actions (login required)

View Item View Item