Simulasi Numerik Dari Permasalahan Aliran Darah Pada Pembuluh Darah Arteri Stenosis

Rosdiana, Filsiana Nur Alif (2016) Simulasi Numerik Dari Permasalahan Aliran Darah Pada Pembuluh Darah Arteri Stenosis. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 1211100008-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
1211100008-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Proses peredaran darah dipengaruhi oleh kecepatan darah, luas penampang pembuluh darah dan kerja otot jantung dan pembuluh darah. Proses peredaran darah merupakan contoh dinamika fluida pada tubuh manusia dan memiliki peran dalam perkembangan penyakit arteri. Salah satu contoh adalah penyempitan arteri. Penyempitan ini terjadi karena penumpukan plak aterosklerosis pada dinding pembuluh darah. Penyakit ini juga dikenal dengan sebutan arteri stenosis. Model matematika dari permasalahan aliran darah pada arteri stenosis dikembangkan dari persamaan kontinuitas dan persamaan momentum. Model yang diperoleh merupakan Persamaan Differensial Parsial (PDP). Kemudian, persamaan tersebut diselesaikan dengan menggunakan metode beda hingga Alternating Direction Implicit. Dari simulasi diperoleh bahwa nilai kecepatan akan berkurang ketika mendekati arteri stenosis dan nilai kecepatan akan kembali normal ketika menjauhi arteri stenosis. Sehingga penyumbatan pembuluh darah dapat menyebabkan berkurangnya kecepatan aliran darah.
======================================================================================================
Circulatory process is influenced by blood velocity, area of blood vessels and muscle of vessels and heart performance. Circulatory process is an example of fluid dynamics in the human body and has a role in development of artery disease. One example is narrowing of artery. This narrowing occurs due to a buildup of atherosclerotic plaque in the wall of blood vessel. This disease is also known as artery with stenosis. Mathematical model of blood flow problem in the artery stenosis developed from the continuity equation and momentum equation. The model obtained in the form of partial differential equations. Then, the equation is solved using an implicit finite difference method of Alternating Direction Implicit. From the simulation shows that, the value of the speed will reduced when approaching artery stenosis and the value of the speed will return to normal when away from the artery stenosis. So clogged arteries can reduce blood flow velocity.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSMa 515.35 Ros s
Uncontrolled Keywords: Darah, Arteri Stenosis, metode ADI
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA278.3 Structural equation modeling.
Divisions: Faculty of Mathematics and Science > Mathematics > 44201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Yeni Anita Gonti
Date Deposited: 06 Apr 2020 04:10
Last Modified: 06 Apr 2020 04:10
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/75691

Actions (login required)

View Item View Item