Sintesis Bioaditif Berbahan Dasar Minyak Kacang Tanah Menggunakan Katalis K2CO3 Sebagai Peningkat Lubrisitas Minyak Solar Berkadar Sulfur Rendah

Sukria, Laila (2021) Sintesis Bioaditif Berbahan Dasar Minyak Kacang Tanah Menggunakan Katalis K2CO3 Sebagai Peningkat Lubrisitas Minyak Solar Berkadar Sulfur Rendah. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 01211950010013-Master_Thesis.pdf] Text
01211950010013-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2024.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Emisi gas rumah kaca meningkat dengan penggunaan bahan bakar diesel berkadar sulfur tinggi. Pengurangan emisi gas rumah kaca dapat dilakukan dengan menggunakan metode desulfurasi. Namun kandungan sulfur yang rendah pada bahan bakar solar menyebabkan nilai pelumasan yang rendah. Pada penelitian ini dilakukan sintesis senyawa bioaditif peningkat lubrisitas melalui reaksi transesterifikasi minyak kacang tanah dan etilen glikol menggunakan katalis K2CO3. Hasil produk bioaditif dikarakterisasi menggunakan kromatografi gas spektrometer massa (KGSM). Senyawa 2-hidroksietil ester telah terbentuk dengan rantai asam lemak yang berbeda yaitu 2-hidroksietil palmitat, 2-hidroksietil linoleat, 2-hidroksietil oleat, 2-hidroksietil sterat, 2-hidroksietil eikosanoat, 2-hidroksietil dokosanoat, 2-hidroksietil tetrakosanoat. Senyawa lain yang menjadi produk samping adalah asam palmitat, asam oleat, dan 1-monolinolein. Produk bioaditif kemudian dilakukan uji lubrisitas menggunakan metode High Frequency Reciprocating Rig (HFRR). Hasil dari pengujian HFRR menunjukkan bahwa produk bioaditif memiliki kemampuan lubrisitas yang baik dengan nilai diameter luka aus (wear scar) sebesar 200,5 µm. Penambahan produk bioaditif pada bahan bakar solar (pertadex) juga dapat menurunkan nilai wear scar bahan bakar solar sebesar 40,9%. Hasil lubrisitas dari bahan bakar solar sebesar 279 µm turun menjadi 165 µm setelah penambahan senyawa bioaditif dengan konsentrasi 1%.
================================================================================================
Greenhouse gas emissions increase with the use of diesel fuel with high sulfur content. The reduction of greenhouse gas emissions can be done by using the desulphuration method. However, the low sulfur in diesel fuel causes a low lubrication value. In this research, the synthesis of bioadditive compounds as lubricity enhancer from diesel fuel was carried out through the transesterification reaction of peanut oil and ethylene glycol using a K2CO3 as catalyst. The results of the bioadditive products were characterized using gas chromatography-mass spectrometer (GCMS). 2-hydroxyethyl ester compounds have been formed with different fatty acid chains, namely 2-hydroxyethyl palmitate, 2-hydroxyethyl linoleate, 2-hydroxyethyl oleate, 2-hydroxyethyl sterate, 2-hydroxyethyl eicosanoate, 2-hydroxyethyl docosanoate, 2-hydroxyethyl tetracosanoate. Other compounds that become by-products are palmitic acid, oleic acid, and 1-monolinolein. The bioadditive product was then tested for lubricity using the High Frequency Reciprocating Rig (HFRR) method. The results of the HFRR test showed that the bioadditive product has good lubricity with a wear scar value of 200,5 µm. The addition of bioadditive products to diesel fuel (pertadex) can also reduce the wear scar value of diesel fuel by 40.9%. Diesel lubrication yield from 279 µm decreased to 165 µm after the addition of bioadditive products with a concentration of 1%.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: bioaditif, bahan bakar solar, lubrisitas, minyak kacang tanah, 2-hidroksietil ester, bioadditive, diesel fuel, lubricity, peanut oil
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Q Science > QD Chemistry > QD416 Essences and essential oils.
T Technology > TP Chemical technology > TP359.B46 Biodiesel fuels.
Divisions: Faculty of Science and Data Analytics (SCIENTICS) > Chemistry > 47101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Laila Sukria
Date Deposited: 24 Jan 2022 03:06
Last Modified: 24 Jan 2022 03:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/92458

Actions (login required)

View Item View Item