Wijaya, Raihan Dwiki (2024) Analisis Pengeluaran Rumah Tangga Miskin Perkotaan Selama dan Pasca Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus: Kelurahan Kejawan Putih Tambak, Kota Surabaya). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
09311940000021-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 April 2026. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Pandemi Covid-19 memicu naiknya tingkat kemiskinan di Indonesia sebesar 0,60% menjadi 9,8%. Selama Maret 2020, tercatat total penduduk miskin di Indonesia mencapai 26,42 juta orang. Dari sejumlah angka tersebut, terdapat sebanyak 1,6 juta orang yang jatuh miskin selama masa pandemi, yang mana 1,3 juta orang di antaranya adalah penduduk yang tinggal di wilayah perkotaan. Penurunan ekonomi membuat keluarga dalam lapisan ini harus berjuang keras untuk bertahan hidup di tengah masa krisis. Mengetahui berbagai kondisi tersebut, dalam penelitian ini, peneliti memilih lokasi studi di Kelurahan Kejawan Putih Tambak, Kota Surabaya untuk mencari hasil dari rumusan masalah terkait bagaimana alokasi pengeluaran rumah tangga miskin perkotaan selama dan pasca pandemi Covid-19. Penelitan dilakukan terhadap 48 responden penerima manfaat GAKIN secara simple random sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Dalam penelitian ini ditemukan bahwa pendidikan kepala rumah tangga, pendapatan, jumlah anggota keluarga, jenis pekerjaan, dan usia kepala rumah tangga berhubungan dengan pangsa pengeluaran pangan selama dan pasca masa pandemi. Perubahan dalam variabel-variabel ini dapat mempengaruhi tingkat pengeluaran pangan selama dan pasca masa pandemi. Pangsa pengeluaran pangan selama dan pasca pandemi masing-masing berada di angka 68,30% dan 66,53% yang mana diartikan bahwa rumah tangga tersebut berada di level kerentanan pangan.
=================================================================================================================================
The Covid-19 pandemic has triggered an increase in the poverty rate in Indonesia by 0.60%, reaching 9.8%. As of March 2020, the total number of poor people in Indonesia was recorded at 26.42 million. Among these figures, 1.6 million people fell into poverty during the pandemic, of which 1.3 million were residents in urban areas. The economic downturn has made it extremely challenging for families in this segment to survive amidst the crisis. Recognizing these various conditions, the researchers chose Kejawan Putih Tambak Subdistrict in Surabaya City as the study location to investigate the outcomes related to how the allocation of household expenditure among urban poor households has been affected during and after the Covid-19 pandemic. The research was conducted on 48 beneficiaries of the GAKIN program using simple random sampling. The data analysis method employed was multiple linear regression analysis. The study found that the education level of the household head, income, family size, occupation, and age of the household head are associated with the share of food expenditure during and after the pandemic. Changes in these variables can influence the level of food expenditure during and after the pandemic. The share of food expenditure during and after the pandemic was found to be 68.30% and 66.53%, respectively, indicating that these households are in a vulnerable food security situation.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pandemi Covid-19, Rumah tangga miskin, Pengeluaran rumah tangga miskin perkotaan, Ketahanan pangan, Kota Surabaya, Covid-19 pandemic, poor households, urban poor household expenditures, Food security, Surabaya City |
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory > HB801 Consumer behavior. |
Divisions: | Faculty of Creative Design and Digital Business (CREABIZ) > Developmental Studies > 60201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Raihan Dwiki Wijaya |
Date Deposited: | 07 May 2024 01:10 |
Last Modified: | 07 May 2024 01:10 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/107939 |
Actions (login required)
View Item |