Investigasi Faktor-faktor Penyebab dan Dampak Scope Creep pada Proyek Konstruksi Menggunakan Metode Exsploratif Korelatif

Prasetya, Hangga Krisna (2024) Investigasi Faktor-faktor Penyebab dan Dampak Scope Creep pada Proyek Konstruksi Menggunakan Metode Exsploratif Korelatif. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 6032211209-Master-Thesis.pdf] Text
6032211209-Master-Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (3MB)

Abstract

Sepanjang life cycle proyek beroperasi meliputi batasan-batasan ruang lingkup, jadwal, biaya, dan kualitas. Suatu proyek dikatakan sukses apabila mencapai tujuan proyek, sesuai anggaran, tepat waktu, dan memenuhi standart kualitas. Proyek dengan tingkat ketidakpastian tinggi mengakibatkan seringnya terjadi perubahan ruang lingkup. Scope creep adalah perubahan ruang lingkup yang tidak terkendali tanpa penyesuaian waktu, biaya, dan sumber daya. Scope creep merupakan salah satu masalah yang umum dialami proyek dan berkontribusi besar atas kegagalan proyek. Manajer proyek perlu mengidentifikasi masalah scope creep pada awal fase proyek dalam upaya mengendalikan risiko kegagalan proyek. Dalam upaya membantu manajer proyek mengidentifikasi masalah scope creep, mendorong penelitian ini untuk melakukan investigasi faktor-faktor penyebab dan dampak masalah scope creep terhadap kinerja biaya dan waktu penyelesaian proyek. Penelitian ini menggunakan metode exploratif korelatif. Data fator-faktor penyebab masalah scope creep dikumpulkan dengan melakukan systematic literature review penelitian-penelitian sebelumnya. Kuisioner disebar kepada para stakeholder yang terlibat langsung pada pengerjaan proyek untuk mendapatkan data kuantitatif faktor-faktor penyebab scope creep hasil SLR. Analisis korelasi menggunakan metode kontingensi dan regresi logistik untuk pembuktian secara empiris. Dampak scope creep terhadap kinerja biaya dan waktu penyelesaian proyek juga dianalisis menggunakan metode regresi logistik. Hasil penelitian ini mendapatkan lima faktor yang secara empiris memiliki keterkaitan dengan terjadinya masalah scope creep pada proyek konstruksi. Ada dua faktor dari kelima faktor tersebut yang memiliki hubungan signifikan dengan terjadinya masalah scope creep, yaitu sering terjadi permintaan perubahan dan komunikasi buruk. Hasil analisis menunjukkan bahwa proyek yang mengalami scope creep memiliki kecenderungan lima kali kinerjanya biaya buruk atau terjadi pembengkakan dibanding proyek yang tidak mengalami scope creep. Kecenderungan kinerja waktu penyelesaian proyek buruk atau terjadi keterlambatan sebesar empat kali dibanding proyek yang tidak mengalami scope creep. Sebagai upaya untuk mencapai keberhasilan proyek dalam kontek sesuai anggaran dan tepat waktu, manajer proyek perlu waspada jika sering terjadi permintaan perubahan dan komunikasi berjalan dengan buruk pada proyek yang sedang dikerjakan.
=======================================================================================================================================
A project operates covering constraints scope, schedule, budget, and quality. A successful project when achieves the goals within the budget, on time, and as per the standards. A high-level uncertainty on a project leads to frequent scope change. Scope creep is uncontrol scope change without addressing time, budget, and resources. Scope creep is one of the common issues experienced on projects, widely contributes to project failure. A project manager needs to identify the scope creep issues at the initial phase of project implementation to control project failure risk. This research is motivated to investigate scope creep factors to provide a project manager information in identifying scope creep issues. This study uses an exploratory correlational method. The data of scope creep factors were collected by conducting a systematics literature review of previous studies. The Questionnaire were distributed to stakeholders directly involved in project work, to assess scope creep factors obtained from SLR. The data analysis using the logistic regression method. Questionnaire data were analyzed to empirically prove the factors that cause scope creep on construction project. The scope creep impact on cost and schedule performance of project completion were analyzed also. The results found five factors that empirically have correlation with scope creep issues on construction project in Indonesia. There are two factors of these five factors that have a significant contribution to the scope creep issues , namely frequent changes in requests and poor communication. Projects that experience scope creep, tend to be poor project completion cost performance or cost overruns five times compare to project that do not experience scope creep. The schedule performance tend to be poor four times compared to projects that do not experience scope creep. To achieve project success in the context of being on budget and on time, project managers need to be alert if there are frequent change requests and poor communication on the project.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: dampak, faktor, proyek konstruksi, scope creep; construction project, effects, factors, scope creep
Subjects: T Technology > TH Building construction > TH437 Building--Cost control.
T Technology > TH Building construction > TH438 Construction industry--Management. Project management.
Divisions: Interdisciplinary School of Management and Technology (SIMT) > 61101-Master of Technology Management (MMT)
Depositing User: HANGGA KRISNA PRASETYA
Date Deposited: 26 Jul 2024 03:52
Last Modified: 26 Jul 2024 03:52
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/109046

Actions (login required)

View Item View Item