Studi Numerik Performa Turbin Angin Tipe Lenz 2 Pada Kondisi Aliran Dua Dimensi Dan Blade Statis Untuk Jumlah Blade 4, Blade Chord Length 180 mm, Dan Diameter Turbin 300 mm

Ryandi, Abellio Dhira (2022) Studi Numerik Performa Turbin Angin Tipe Lenz 2 Pada Kondisi Aliran Dua Dimensi Dan Blade Statis Untuk Jumlah Blade 4, Blade Chord Length 180 mm, Dan Diameter Turbin 300 mm. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02111840000151-Undergraduate Thesis.pdf] Text
02111840000151-Undergraduate Thesis.pdf

Download (4MB)

Abstract

Energi listrik sangat dibutuhkan bagi kehidupan manusia untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga, transportasi, komersil, dan industri. Dengan bertambahnya penduduk di Indonesia konsumsi listrik juga semakin meningkat. Menurut kementerian energi dan sumber daya mineral tahun 2021 penggunaan listrik di Indonesia sebesar 1,12 MWH/kapita. Energi fosil tercatat masih menjadi penyumbang utama pembangkit listrik di Indonesia yang mencapai 60.485 MW atau setara dengan 85,31 persen dari total kapasitas di Indonesia. Energi fosil akan terus menurun seiring dengan penggunaan atau konsumsi energi yang terus meningkat di setiap tahunnya. Indonesia mulai mengembangkan energi terbarukan dengan memanfaatkan sumber daya alam yang dimiliki. Salah satu potensi yang dapat dimanfaatkan adalah energi bayu atau angin. Energi angin dimanfaatkan untuk menggerakan turbin angin. Turbin angin sumbu vertikal tipe Lenz 2 dengan kelebihan self starting dan memiliki efisiensi yang cukup tinggi baik digunakan untuk kondisi angin Indonesia yang terbilang cukup rendah yang berkisar 4 - 6 m/s. Penelitian ini dilakukan dengan berbasis simulasi menggunakan software ANSYS Fluent 18.1 dengan tiga tahapan, yaitu pre-processing, processing, dan post-processing. Penelitian ini menggunakan model dua dimensi dengan variasi sudut putar turbin blade dan kecepatan angin. Boundary condition pada penelitian ini adalah wall untuk blade turbin, velocity inlet untuk inlet, pressure outlet untuk outlet dan symmetry sebagai batas dinding atas dan bawah. Penelitian ini menggunakan model turbulensi standard k –

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSM 621.406 Rya s-1 2022
Uncontrolled Keywords: Turbin angin Lenz 2, simulasi, velocity inlet, sudut putar turbin blade, koefisien torsi statis, Lenz 2 wind turbine, simulation, boundary conditions, velocity inlet, blade rotation angle
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA357 Computational fluid dynamics. Fluid Mechanics
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Marsudiyana -
Date Deposited: 25 Feb 2025 02:53
Last Modified: 25 Feb 2025 02:53
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/118869

Actions (login required)

View Item View Item