Desain Interior Museum Kelistrikan Pltu Tanjung Jati B Jepara Sebagai Destinasi Wisata Edukasi Modern

Azhar, Muhammad Husnul (2017) Desain Interior Museum Kelistrikan Pltu Tanjung Jati B Jepara Sebagai Destinasi Wisata Edukasi Modern. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 3813100018_M. Husnul Azhar.pdf]
Preview
Text
3813100018_M. Husnul Azhar.pdf - Published Version

Download (12MB) | Preview

Abstract

Dalam pelaksanaan program Empowering Community, PLTU Tanjung Jati B telah membuka diri untuk menerima kunjungan dari berbagai elemen masyarakat. Edukasi ini berguna tidak hanya untuk menambah pengetahuan pembangkitan listrik, namun menjadi momentum yang baik oleh pihak PLTU Tanjung Jati B untuk menyadarkan masyarakat akan sulitnya menghasilkan listrik sehingga mereka dapat lebih bertanggung jawab dalam menggunakannya. Perancangan desain interior Museum Kelistrikan PLTU Tanjung Jati B bertujuan untuk menciptakan interior museum yang menyenangkan, sehingga pengunjung dapat menyerap informasi tanpa merasa bosan. Salah satu cara untuk menciptakan suasana yang menyenangkan adalah dengan menciptakan interaksi yang lebih dinamis antara pengunjung dengan benda-benda pamer. Dengan menggunakan teknologi terkini seperti virtual reality, augmented reality, dan projection mapping, dapat tercipta benda-benda pamer yang tidak hanya berdiri tunggal, namun dapat menciptakan interkasi dengan pengunjung. Hasil rancangan membuat desain interior Museum Kelistrikan PLTU Tanjung Jati B menjadi terstruktur, memanfaatkan teknologi terkini, dan variatif. Benda pamer dapat tampil dengan maksimal dengan didukung blocking solid dan pencahayaan terpusat pada tiap titik benda pamer.

====================================================================

In the implementation of Empowering Community program, PLTU Tanjung Jati B has opened itself to receive visits from various elements of society. This education is useful not only to increase the knowledge of electricity generation, but a good momentum by the PLTU Tanjung Jati B to make people aware of the difficulty of generating electricity so they can be more responsible in using it.
Designing interior of PLTU Tanjung Jati B Museum aims to create a pleasant museum interior, so that visitors can absorb information without getting bored. One way to create a fun atmosphere is to create a more dynamic interaction between the visitor and the showpiece objects. By using the latest technology such as virtual reality, augmented reality, and projection mapping, can be created objects that show not only stand single, but can create interaction with visitors. The results of the design is to make the interior of PLTU Tanjung Jati B Museum become chromologic, utilizing the latest technology, and varied. The showpiece can perform optimally with the support of solid blocking and centralized lighting at each point of the showpiece.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: museum, kelistrikan, teknologi
Subjects: N Fine Arts > NK Decorative arts Applied arts Decoration and ornament > NK2115 Interior decoration
Divisions: Faculty of Civil Engineering and Planning > Interior Design > 90221-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Muhammad Husnul Azhar
Date Deposited: 04 Dec 2017 02:23
Last Modified: 06 Mar 2019 06:34
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/46395

Actions (login required)

View Item View Item