Kajian Penambahan Sistem Peralatan Guna Mengurangi Jumlah Unplanned Shutdown pada Kompresor GTC-653 PT. Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore

Nareswara, Rexa (2018) Kajian Penambahan Sistem Peralatan Guna Mengurangi Jumlah Unplanned Shutdown pada Kompresor GTC-653 PT. Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2113100196-Undergraduate_Theses.pdf]
Preview
Text
2113100196-Undergraduate_Theses.pdf - Accepted Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Kompressor GTC - 653 merupakan salah satu komponen utama yang digunakan dalam proses produksi minyak dan gas pada PT Pertaminta Hulu Energi West Madura Offshore yang digerakkan oleh gas turbin dan berfungsi untuk memberikan gas lift pada sumur - sumur di PT PHE WMO. Dari data yang didapat pada tahun 2016-2017 tercatat mesin ini total mengalami 137 kali unplanned shutdown dan menyebabkan kerugian produksi sebesar 597.768 bbls/tahun. Berdasarkan data yang didapat 90 kali shutdown dari total unplanned shutdown yang ada disebabkan oleh adanya false signal akibat adanya kondensat pada tubing seal gas.
Penurunan tekanan pada tubing seal gas membuat sensor pengamanan yang ada untuk melakukan shutdown. Fluida yang mengalir pada tubing seal gas harus memiliki tekanan 20 psi lebih besar dari tekanan suction kompressor agar tidak terjadi kebocoran pada proses gas. Oleh karena itu, perlu adanya solusi untuk menangani permasalahan tersebut dan manajemen perawatan yang baik dan terintegrasi.
Agar dapat mengatasi permasalahan tersebut akan dilakukan analisa terhadap penyebab dari turunnya tekanan pada tubing seal gas. Dalam penelitian ini didapatkan hasil bahwa terjadi adanya pembekuan kondensat pada pressure regulator yang ada pada aliran gas. Pembekuan kondensat yang terjadi menyebabkan adanya penurunan tekanan pada tubing seal gas. Modifikasi dengan cara memberikan filter tambahan pada sistem seal gas merupakan salah satu solusi yang nantinya dapat membuat tekanan pada fluida yang mengalir sesuai dengan parameter yang dibutuhkan. Filter ini nantinya dapat memisahkan kondensat dari aliran gas yang mengalir, sehingga proses produksi akan berjalan sebagaimana mestinya. Hasil yang didapatkan pada tugas akhir ini diharapkan mampu meningkatkan hasil produksi PT. PHE WMO. ========================================================================================================
GTC – 653 compressor is one of the main component used in oil and gas production in PT Pertamina Hulu Energi West Madura Offshore. GTC – 653 is a compressor moved by gas turbine and has a function to give gas lift to PT PHE WMO wells. Gas produced by PT PHE WMO will be sold to consument. From the data achieved in 2016-2017, this machine has been through 137 unplanned shutdown and caused total lost 597.768 bbls/year. According to this data, 90 shutdown out of that unplanned shutdown caused by false signal that happened because of condensat presence in tubing seal gas.
Condensate in tubing cause pressure reduction in the tubing seal gas and caused safety sensor to shutdowned. Fluid flows inside tubing seal gas must be 20 psi more pressure than suction compressor so no leaking in gas process. That is why there are solutions needed to handle the problem and good and integrated maintenance management.
To deal with that problem, a treatment to tubing seal gas was needed to make fluids pressure constant. Compressor components will be analyzed in regard of condensat forming inside the tubing. Addition component needed to separate gas and liquid in the flowing fluids. The result from this final research hoped to increase PT PHE WHO production.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSM 621.67 Nar k-1 3100018075017
Uncontrolled Keywords: Gas lift; Unplanned Shutdown; shutdown; false signal; tubing; tubing seal gas; suction; filter.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ990 Compressors
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Nareswara Rexa
Date Deposited: 14 Mar 2018 05:34
Last Modified: 03 Aug 2020 09:07
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/50326

Actions (login required)

View Item View Item