Analisis Tegangan Tembus Minyak Campuran Sebagai Isolasi Cair Dengan Elektroda Setengah Bola

Irsyad, Aulia (2016) Analisis Tegangan Tembus Minyak Campuran Sebagai Isolasi Cair Dengan Elektroda Setengah Bola. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 2210100022-Undergraduate Thesis.pdf]
Preview
Text
2210100022-Undergraduate Thesis.pdf - Published Version

Download (1MB) | Preview

Abstract

Isolasi merupakan sifat suatu bahan yang dapat memisahkan dua
penghantar atau lebih secara elektris agar tidak terjadi lompatan listrik
dari satu penghantar ke penghantar lainnya. Suatu media bersifat isolasi
jika media tersebut dapat menahan nilai tegangan yang ada pada
penghantar. Apabila media isolasi tidak dapat menahan nilai tegangan
pada penghantar, maka akan terjadi lompatan listrik atau tembus yang
lebih dikenal dengan peristiwa breakdown. Dalam situasi ini akan terjadi
arus yang mengalir diantara penghantar, sehingga dapat dikatakan media
isolasi telah gagal melaksanakan fungsinya sebagai isolasi. Salah satu
jenis isolasi adalah isolasi cair, yakni pemisahan kedua penghantar
dengan menggunakan media zat cair. Isolasi cair banyak digunakan
sebagai media isolasi dan pendingin pada transformator daya, dengan
media zat cair berupa minyak.
Minyak yang digunakan sebagai minyak trafo secara umum adalah
minyak bumi yang diolah sedemikian rupa sehingga memiliki spesifikasi
tertentu saat digunakan sebagai media isolasi cair. Sedangkan minyak
bumi adalah bahan yang memiliki jumlah terbatas dan kurang ramah
lingkungan pada proses pembuatannya. Oleh karena itu diperlukan
alternatif pengganti minyak bumi, yakni minyak nabati sebagai media
isolasi cair pada trafo. Minyak nabati yang digunakan adalah minyak
jagung. Penggunaan minyak nabati sebagai media isolasi cair perlu
dibuktikan terlebih dahulu dengan beberapa pengujian, diantaranya
adalah pengujian tegangan tembus untuk mengetahui kelayakan dari
minyak nabati sebagai media isolasi cair.
========================================================================================================
Isolation is the nature of a material that can separate two or more
electrically conductive to prevent electrical jump from one conductor to
another conductor. A media called isolation media if the media can
withstand a voltage value that existed at the conductor. If the media can
not withstand insulation voltage value at the conductor, there will be a
leap of electricity or translucent better known as the breakdown events.
In this situation there will be flowing current between the conductor, so
that it can be said insulating media has failed to perform its function as
insulation. One type of insulation is liquid insulation, the separation of the
two conductors using liquid media. Liquid insulation is widely used as
insulating and cooling medium in power transformers, with oil as liquid
medium.
Oil used as transformer oil generally is oil that is processed in such
a way so as to have certain specifications when used as a liquid insulating
medium. While oil is a material that has limited quantities and less
environmentally friendly manufacturing process. Therefore we need an
alternative to oil, namely vegetable oil as the liquid insulation medium in
transformer. Used vegetable oil is corn oil. The use of vegetable oil as the
liquid insulation medium needs to be proven in advance with some
testing, such as testing the breakdown voltage to determine the feasibility
of vegetable oil as the liquid insulation medium.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Additional Information: RSE 621.314 Irs a
Uncontrolled Keywords: Isolasi Cair, Tegangan Tembus, Minyak Campuran
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK201 Electric Power Transmission
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Mr. Tondo Indra Nyata
Date Deposited: 02 Mar 2018 02:36
Last Modified: 27 Dec 2018 01:52
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/51414

Actions (login required)

View Item View Item