Perancangan Arm Remote Tester untuk Menguji Pergerakan Arm Robot Rhino Menggunakan Mikrokontroler STM32

Bahar, Andi Octriyanto (2019) Perancangan Arm Remote Tester untuk Menguji Pergerakan Arm Robot Rhino Menggunakan Mikrokontroler STM32. Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 10311600000036-Non_Degree.pdf] Text
10311600000036-Non_Degree.pdf

Download (4MB)

Abstract

Robot Rhino merupakan Explosive Ordnance Disposal Robot (EOD Robot) yang digunakan untuk penanganan barang berbahaya dengan kendali jarak jauh. Robot EOD pada umumnya terdiri dari dua bagian utama yaitu bagian chassis dan arm. Saat ini, pengujian arm (lengan robot) perlu menggunakan laptop, development board dan CAN transceiver untuk memberikan sebuah instruksi dari gamepad ke arm. Pengujian arm saat ini dirasa kurang fleksibel karena banyaknya peralatan yang mengakibatkan pengujian tidak dapat dipindah tempatkan dengan mudah serta banyaknya konektifitas kabel yang dibutuhkan. Alat Arm Remote Tester merupakan sebuah solusi untuk meningkatkan efisiensi pengujian arm, karena semua input/ouput, mikrokontroler dan CAN transceiver dirancang menjadi satu alat. Tahapan yang perlu dilakukan untuk membuat alat Arm Remote Tester adalah dengan menentukan fitur alat, merancang Printed Circuit Board, memprogram mikrokontroler STM32, pengujian alat, pengambilan data dan pembuatan laporan dari hasil data yang di dapat. Hasil yang didapat saat menggunakan alat Arm Remote Tester adalah pengujian arm dapat lebih mudah dilakukan karena alat ini dirancang lebih compact sehingga mudah untuk dibawa dan hanya memerlukan konektifitas kabel komunikasi ke arm, kabel power supply untuk alat dan kabel power supply untuk arm.
================================================================================================================================
The Rhino Robot is an Explosive Ordnance Disposal Robot (EOD Robot) which is used for handling dangerous items with a remote control. EOD robots generally consist of two main parts, namely the chassis and arm. At present, the arm (robot arm) test needs to use a laptop, development board and CAN transceiver to provide instructions from the gamepad to the arm. The arm testing is currently considered to be less flexible because the large number of equipment that causes testing cannot be easily moved and the amount of cable connectivity needed. The Arm Remote Tester tool is a solution to improve the efficiency of arm testing, because all inputs / outputs, microcontrollers and CAN transceivers are designed into one device. The steps that need to be done to make the Arm Remote Tester tool is to determine the features of the tool, design a Printed Circuit Board, program the microcontroller STM32, test tools, retrieve data and make reports from the results of the data obtained. The results obtained when using the Arm Remote Tester tool are arm testing can be more easily done because this tool is designed to be more compact so that it is easy to carry and only requires communication cable connectivity to the arm, power supply cable for tools and power supply cables for the arm.

Item Type: Thesis (Diploma)
Additional Information: RSEO 629.895 Bah p-1 2019
Uncontrolled Keywords: Explosive Ordnance Disposal Robot (EOD Robot), chassis, arm (lengan robot), development board, CAN transceiver, Printed Circuit Board (PCB), mikrokontroler STM32.
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ211 Robotics.
T Technology > TS Manufactures > TS156 Quality Control. QFD. Taguchi methods (Quality control)
Divisions: Faculty of Vocational > 36304-Automation Electronic Engineering
Depositing User: Andi Octriyanto Bahar
Date Deposited: 09 Jun 2023 09:00
Last Modified: 09 Jun 2023 09:00
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/69362

Actions (login required)

View Item View Item