Studi Eksperimen Dan Analisa Respon Getaran Translasi Sistem Perpipaan Serta Hasil Voltase Bangkitan Dari Mekanisme Cantilever Piezoelectric

Daffa, Barelvi Ghazy (2020) Studi Eksperimen Dan Analisa Respon Getaran Translasi Sistem Perpipaan Serta Hasil Voltase Bangkitan Dari Mekanisme Cantilever Piezoelectric. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 021115400195-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
021115400195-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (4MB)

Abstract

Sistem perpipaan banyak dibutuhkan penggunaannya salah satunya dibidang industri oil and gas. Sistem perpipaan di perindustrian mengalirkan fluida dengan tekanan yang tinggi sehingga menyebabkan terjadinya getaran yang disebabkan oleh aliran fluida yang turbulen. Tekanan fluktuasi pada pipa memiliki potensi untuk menghasilkan energi getaran yang dapat diambil dengan menggunakan teknik energy harvesting. Media untuk melakukan teknik energy harvesting salah satunya yaitu cantilever piezoelectric strip. Dalam penelitian tugas akhir ini dilakukan studi eksperimental dan permodelan dinamis mekanisme cantilever piezoelectric clamp. Sistem cantilever piezoelectric clamp terdiri dari sebuah clamp yang merupakan dudukan untuk PCB dan piezoelectric yang nantinya diletakkan pada pipa lurus dan elbow 90. cantilever piezoelectric clamp didesain untuk mendapatkan energy harvesting dari getaran pada pipa yang dialiri fluida secara fleksibel. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan penelitian dengan studi eksperimen. Adapun variasi yang diberikan, yaitu variasi debit aliran fluida dan variasi posisi peletakkan piezoelectric terhadap pipa. Eksperimen pada tugas akhir ini dilakukan dengan dua kondisi, yaitu sistem utama tanpa penambahan mekanisme cantilever piezoelectric dan sistem utama dengan penambahan cantilever piezoelectric. Didapatkan hasil berupa respon percepatan getaran dan voltase bangkitan yang dihasilkan. Energi bangkitan optimum didapatkan dari eksperimen sistem utama dengan piezoelectric pada variasi debit aliran 35 liter/menit di posisi peletakkan piezoelectric elbow bend yaitu sebesar 8.49E-04 Volt. Sedangkan untuk voltase bangkitan minimum terjadi pada variasi peletakkan posisi piezoelectric di pipa lurus pada debit aliran 15 liter/menit sebesar 1.53E-04 Volt.
=================================================================================================================================
The usage of a piping system is much needed for many indrustries such as the oil and gas industry. Piping installation systems drain fluid with high pressure, causing vibration which caused by turbulent fluid flow. Pressure fluctuations in pipes have potential uses to produce vibration energy that can be obtained using energy harvesting techniques. One of devices to do energy techniques harvesting is cantilever piezoelectric strip. In the study of this final project conducted experimental studies and dynamic modelling of the cantilever piezoelectric clamp mechanism. The cantilever piezoelectric clamp system consists of a clamp that is the base for the PCB and piezoelectric which is placed on the straight pipe and elbow 90. Cantilever Piezoelectric clamp is designed to gain energy harvesting from vibrations on a fluid-flowing pipe flexibly. The research aim is to conduct the research with experimental studies. The variations of this research are the fluid flow discharge and the position of a piezoelectric on pipe. Experiments on this final project were conducted in two conditions, the main system without the addition of a piezoelectric cantilever mechanism and the main system with the addition of the cantilever piezoelectric. The results are vibration acceleration response and voltage harvesting. The optimum voltage obtained from the main system experiments with piezoelectric on variations of flow discharge 35 liter/min in the position of laying piezoelectric on elbow bend with value of 8.49 E-04 Volt. As for the minimum voltage occurs in variations of the piezoelectric position on the straight pipe in the flow discharge 15 liters/minute of 1.53E-04 Volt.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: RSM 621.811 Daf s-1 2020
Uncontrolled Keywords: Cantilever Piezoelectric Clamp, Variasi peletakan piezoelectric, Variasi debit aliran fluida, Voltase bangkitan, Eksperimen.
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA935 Vibration
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Barelvi Ghazy Daffa
Date Deposited: 26 Feb 2024 03:06
Last Modified: 26 Feb 2024 03:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/73466

Actions (login required)

View Item View Item