Nilamsari, Anggita and Farid, Ahmad (2020) Perencanaan Ulang Struktur Beton Bertulang Gedung Rumah Sakit Muhammadiyah Dengan Metode Sistem Rangka Pemikul Momen Menengah (SRPMM). Diploma thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Preview |
Text
10111600000047_1011160000081-Non_Degree.pdf Download (35MB) | Preview |
Abstract
Perencanaan struktur bangunan terutama bangunan gedung bertingkat memerlukan suatu analisis struktur yang mengarah pada perencanaan bangunan tahan gempa. Dalam tugas akhir terapan ini, penulis mempelajari bagaimana merancang elemen-elemen struktur pada bangunan Gedung Rumah Sakit Muhammadiyah agar gedung tersebut mampu mendukung beban-beban yang bekerja. Beban-beban yang dianalisis meliputi beban mati, beban hidup, beban hujan , beban angin dan beban gempa. Perancangan dilakukan dengan konsep desain kapasitas yang mengacu pada SNI 03-2847-2013 mengenai “Peraturan Persyaratan Beton Bertulang untuk Bangunan Gedung” dan peraturan PBBI 1971 mengenai “Peraturan Beton Bertulang Indonesia”. Pembebanan gedung menggunakan peraturan PPIUG 1983 mengenai “Peraturan Pembebanan Indonesia untuk Gedung”. Pembebanan gempa menggunakan peraturan SNI 17262012 mengenai “Tata Cara Perencanaan Ketahanan Gempa untuk Struktur Bangunan Gedung dan Non-Gedung” dengan metode statik ekuivalen. Dalam analisa gaya dan momen menggunakan aplikasi SAP2000 dibantu dengan aplikasi lainnya. Hasil dari perhitungan perencanaan berupa gambar kerja dari struktur atas (kolom,balok,pelat) sampai struktur bawah(pondasi). Berdasarkan hasil perhitungan perencanaan diperoleh struktur atas yang terdiri dari 3 jenis balok induk,2 jenis balok anak,1 jenis balok bordes dengan tulangan lentur D19 untuk balok induk , balok anak serta balok bordes. Struktur Sloof terdapat terdapat 2 jenis sloof induk dengan tulangan D22.Tulangan sengkang menggunakan tulangan polos berdiameter Ø10 baik pada struktur balok dan sloof.Struktur kolom terdapat 2 tipe dengan penulangan lentur menggunakan D22 dan geser Ø10 .Struktur Pelat lantai dan atap memiliki ketebalan masing-masing 14 cm dan 12 cm , tulangan yang digunakan berdiameter Ø12.Pelat tangga dan pelat bordes tebal pelat 12 cm menggunakan tulangan D13. Struktur pondasi menggunakan tiang pancang dengan 5 tipe pile cap. Penulangan pile cap P1,P2,P3,P4,P5 menggunakan tulangan D22.Pada akhir juga disertakan metode pelaksaan dari perkerjaan kolom.
=================================================================================================================================
Planning the structure of buildings, especially high-rise buildings requires a structural analysis that leads to earthquake resistant building planning. In this final project, the author studies about how to design structural elements in the Muhammadiyah Hospital so that the building is able to support the load that work.The loads analyzed included dead load, live load, rain load, wind load, and earthquake load. The design is carried out with the design concept that meets the requirements of SNI 03-2847-2013 regarding "Regulations on Reinforced Concrete Requirements for Buildings" and the 1971 PBBI regulation on "Indonesian Reinforced Concrete Regulations". Building loading uses the 1983 PPIUG regulation on “ Indonesian Loading Regulation for Building”. The earthquake loading uses SNI 1726-2012 regarding "Procedures for Planning Earthquake Resilience for Building and Non Building Structures" using the static equivalent method. In the analysis of styles and moments using the SAP2000 application assisted with other applications. The results of the calculation of planning in the form of working drawings from the upper structure (columns, beams, plates) to the bottom structure (foundation).Based on the results of planning calculations, the upper structure consists of 3 types of beams, 2 types of joists, 1 type of landing beams with flexural reinforcement D19 for main beams,joists and bordes. Sloof structure there are 2 types of main sloof with reinforcement D22. The stirrup reinforcement uses plain reinforcement Ø10 in both beam and sloof structure. Column structure has 2 types with bending reinforcement using D22 and shear Ø10. The structure of the floor and roof plates has a thickness of 14 cm and 12 cm respectively, the reinforcement used is Ø12 in diameter. The staircase plate and bordes plate are 12 cm thick using the D13 reinforcement. The foundation structure uses piles with 5 types of pile cap. Reinforcement of pile cap P1, P2, P3, P4, P5 using reinforcement D22. At the end also included the method of implementation of column work.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Additional Information: | RSIS 624.177 1 Nil p-1 |
Uncontrolled Keywords: | Bangunan Gedung, Statik Ekuivalen, SRPMM |
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA658 Structural design T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA681 Concrete construction T Technology > TH Building construction > TH1095 Earthquakes and building |
Divisions: | Faculty of Vocational > Civil Infrastructure Engineering (D3) |
Depositing User: | Ahmad Farid |
Date Deposited: | 25 Apr 2024 07:41 |
Last Modified: | 25 Apr 2024 07:41 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/73658 |
Actions (login required)
View Item |