Analisis Kinerja Operasional Bus Rapid Transit (BRT) Trans Jogja Trayek 8

Chandra, Krisna Adi (2020) Analisis Kinerja Operasional Bus Rapid Transit (BRT) Trans Jogja Trayek 8. Other thesis, Instutut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 03111640000130-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
03111640000130-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Penerapan angkutan massal berbasis jalan raya di
provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta mengalami perkembangan
yang cukup signifikan pada tahun 2017. Pemerintah provinsi
menambah trayek Trans Jogja jika semula hanya 8 trayek kini
telah bertambah menjadi 17 trayek. Trayek 8 merupakan salah
satu trayek baru yang mulai beroperasi pada tahun 2017 Trayek
yang cukup baru tersebut diperlukan evaluasi untuk mengetahui
bagaimana kinerja dalam melayani masyarakat umum dan dapat
menjadi rujukan bagi Pemerintah Provinsi Daerah Istimewa
Yogyakarta dan PT. Anindya Mitra Internasional (AMI) sebagai
pengelola Bus Trans Jogja Trayek 8
Kinerja operasinal bus Trans Jogja trayek 8 yang akan
ditinjau melalui analisis waktu tempuh, analisis selisih kedatangan
antar armada bus, analisis ruang dalam bus yang mencakup
kenyamanan tempat duduk penumpang dan ruang berdiri untuk
penumpang, analisis Load Factor bus, dan tingkat kepuasan
konsumen terhadap pelayanan bus Trans Jogja. Analisis data
tersebut akan menggunakan penilaian dari The BRT Standard
2016 dan Standard Pelayanan Minimal (SPM) Angkutan Massal
Berbasis Jalan dan SPM Angkutan Orang dengan Kendaraan
Bermotor dalam Trayek yang diatur pada PMPRI Nomor 10 tahun
2012 dan Nomor 98 tahun 2013. Sedangkan pengukuran tingkat
kepuasan penumpang analisis kuadran Importance – Performance
Analysys.
Berdasarkan analisis yang telah dilakukan didapatkan
waktu tempuh rata-rata pada hari kerja adalah 1 jam 55 ment dan
pada hari libue selama 1 jam 53 menir. Waktu tunggu (headway)
pada hari kerja adalah 31 menit dan pada hari libur 31 menit.
Angka kenyamanan untuk tempat duduk penumpang 0,27 m2/seats
dan tempat berdiri penumpang 0,3 m2/space dengan kapasitas
angkut 1 bus sebanyak 40 penumpang. Faktor muat rata-rata pada
bus trans jogja trayek 8 adalah 30%.
Dari hasil pengukuran Kualitas pelayanan terhadap
kepuasan penumpang disimpulkan bahwa Bus Trans Jogja Trayek
8 belum memenuhi kriteria sebagai BRT dikarenakan Trans Jogja
tidak memiliki jadwal yang pasti dan tidak memiliki jalur khusus

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kinerja Transportasi, Bus Rapid Transit, Waktu Tempuh, Waktu Antara, Faktor Muat, Angka Kenyamanan, Kualitas Pelayanan, Transportation Performance, Bus Rapid Transit, travel time, intermediate time, load factor, comfort number, service quality.
Subjects: H Social Sciences > HE Transportation and Communications > HE311.I4 Urban transportation
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE7 Transportation--Planning
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Krisna Adi Chandra
Date Deposited: 19 Aug 2020 03:29
Last Modified: 04 Jun 2023 15:06
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/78962

Actions (login required)

View Item View Item