Analisa Uji Tabrak Type 40 Pada Chassis Go-kart Menggunakan Explicit Dynamics.

Wildanum, Rahadian Akmal (2020) Analisa Uji Tabrak Type 40 Pada Chassis Go-kart Menggunakan Explicit Dynamics. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02111440000188-Undergraduate_Thesis.pdf]
Preview
Text
02111440000188-Undergraduate_Thesis.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Go-kart adalah varian dari kendaraan roda empat atap terbuka sederhana dan kecil untuk olahraga motor. Perlombaan Go-kart biasanya dianggap sebagai batu loncatan untuk olahraga motor yang lebih tinggi atau bahkan ke jenjang karir professional. Saat go-kart berada di lintasan balap, kendaraan ini diharuskan memiliki akselerasi dan kecepatan yang tinggi. Lintasan untuk perlombaan go-kart tidak hanya lintasan yang lurus, melainkan terdapat beberapa belokan dari sudut belok yang tumpul hingga tajam.
Torsional rigidity pada chassis go-kart sangatlah penting, karena go-kart dituntut lincah saat berbelok dengan ketiadaan differential gear dan sistem suspensi dalam chassis go-kart. Maka dari itu diharapkan chassis yang akan digunakan harus cukup fleksibel untuk meningkatkan kemampuan berbeloknya. Selain itu, go-kart merupakan kendaraan yang terbuka untuk pengendaranya, dibutuhkan chassis yang dapat menjamin keamanan pengendaranya saat terjadi benturan. Bentuk deformasi yang terjadi ketika terjadi benturan tidak boleh melukai pengendaranya. Maka dari itu pengujian ini bertujuan untuk mendapatkan bentuk dan nilai deformasi saat terjadi benturan.
Pengujian dilakukan dengan simulasi menggunakan software ANSYS Workbench 18. Pengujian ini bertujuan
ii
untuk mengetahui pengaruh bentuk elemen terhadap hasil pengujian. Pada pengujian ini hanya membandingkan 2 bentuk element saja, yaitu solid element dan surface element. Pengujian impact dilakukan untuk mengetahui keamanan chassis tersebut akibat beban impact. Pengujian dilakukan sebanyak 2 kali untuk impact yaitu, frontal impact test dan offset impact test. Hasil dari simulasi tersebut berupa, deformasi dan maxiumum stress yang nantinya akan menjelaskan kekakuan dari go-kart tersebut, lalu juga akan didapatkan bentuk dan nilai deformasi chassis tersebut dari 2 uji impact yaitu frontal impact dan offset impact.
==================================================================================================================
Go-karts are variants of simple and small open-roof four-wheeled vehicles for motor sports. Go-Kart races are usually considered a stepping stone to higher motor sports or even to a professional career level. When the go-kart is on the racetrack, this vehicle is required to have high acceleration and speed. The track for the go-kart race is not only a straight track, but there are a number of turns from the angle of the blunt to sharp turns.
Torsional rigidity in the go-kart chassis is very important, because the go-kart is demanded to be agile when turning in the absence of differential gear and suspension systems in the go-kart chassis. Therefore it is expected that the chassis to be used must be flexible enough to improve its turning capability. In addition, the go-kart is a vehicle that is open to the rider, a chassis is needed that can ensure the safety of the rider when a collision occurs. The form of deformation that occurs when a collision occurs cannot hurt the rider. Therefore this test aims to obtain the form and value of the deformation during a collision.
Testing is done by simulation using ANSYS Workbench 18 software. This test aims to determine the effect
iv
of element shape on test results. In this test only compare two forms of elements, namely solid elements and surface elements. Impact testing is carried out to determine the chassis security due to impact loads. Tests carried out 2 times for impact namely, frontal impact test and offset impact test. The results of the simulation are torsional rigidity, which will later explain the rigidity of the kart, then the form and the value of the chassis deformation will also be obtained from two impact tests namely frontal impact and offset impact.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Chassis Go-Kart, Impact, Frontal Impact, Offset Impact, Rigid Barrier, Finite Element Method, 3D Modelling.
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) > TA347 Finite Element Method
T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics
T Technology > TL Motor vehicles. Aeronautics. Astronautics > TL152.5 Motor vehicles Driving
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Rahadian Akmal Wildanum
Date Deposited: 26 Aug 2020 05:57
Last Modified: 20 Dec 2023 04:24
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/81262

Actions (login required)

View Item View Item