Penentuan Faktor Pengembangan Kawasan Pasar Pabean Berdasarkan Pendekatan Pariwisata Perkotaan Dan Place Branding

Rahmadi, Fikri Arif (2022) Penentuan Faktor Pengembangan Kawasan Pasar Pabean Berdasarkan Pendekatan Pariwisata Perkotaan Dan Place Branding. Undergraduate thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 08211540000090-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
08211540000090-Undergraduate_Thesis.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of 08211540000090-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
08211540000090-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2024.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Kota Surabaya memiliki banyak sekali potensi pengembangan pariwisata, diantaranya di daerah Surabaya Utara, yaitu wilayah Pasar Pabean dan sekitarnya. Suasana bergaya heritage yang ada pada bangunan di Kawasan Pasar Pabean yang masih merupakan peninggalan Belanda, terkenal sebagai pusat perdagangan, pelelangan dan grosir rempah-rempah, ikan laut segar serta bahan pangan lainnya. Namun terdapat adanya perbedaan yang signifikan terkait penataan, kebersihan dan estetika antara Pasar Pabean dan koridor Jalan Panggung (Sisi Barat Pasar Pabean) yang merupakan koridor tua tempat perdagangan, jasa, dan pemukiman Pecinan yang sudah menjadi bagian dari Kawasan Pasar Pabean. Sehingga perlu adanya perhatian khusus dari masyarakat, penataan identitas bangunan maupun nilai-nilai yang menarik oleh wisatawan untuk dijadikan destinasi wisata kota Surabaya.

Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk merumuskan faktor pengembangan Kawasan Pasar Pabean dengan pendekatan Pariwisata Perkotaan dan Place Branding. Metode analisis yang akan digunakan berupa analisis deskriptif kualitatif dan analisis Exploratory Factor Analysis (EFA). Faktor-faktor pengembangan wisata Kawasan Pasar Pabean berdasarkan Wisata Perkotaan dan Place Branding.

Berdasarkan hasil penelitian, Kawasan Pasar Pabean merupakan Kawasan yang menarik untuk dikunjungi, karena memiliki potensi kegaiatan wisata yang beragam, dan memiliki sejumlah faktor yang cukup baik dan menunjang, diantaranya yaitu Destinasi Kuliner warung/restaurant, Jumlah Sarana Transportasi Umum Memadai, Transportasi umum, Variabel Ketersediaan Papan Informasi, Papan Penunjuk jalan menuju Lokasi, Atraksi Pendukung (Budaya/Sosial), Penanda Toilet, Ketersediaan Toilet Umum yang memadai, Ketersediaan Lahan dan Penjaga Parkir, Kebersihan, Keamanan, Kondisi Jalan, Staff Penjaga Pasar. Sehingga, dibutuhkan peran pemerintah yang cukup besar terkait pengembangan Kawasan Pasar Pabean dan sekitarnya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: faktor pengembangan, analisis faktor, pariwisata perkotaan, urban tourism, development factor, factor analysis, place branding
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5415.15 Branding (Marketing)
H Social Sciences > HT Communities. Classes. Races > HT133 City and Towns. Land use,urban
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Regional & Urban Planning > 35201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Fikri Arif Rahmadi
Date Deposited: 17 Feb 2022 03:09
Last Modified: 17 Feb 2022 03:09
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/94223

Actions (login required)

View Item View Item