Hardy, Nazhwa Ameera (2023) Hijab Model Recommendations Based On Face Shape Using The Inception V3 Model. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
05111940000133-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 September 2025. Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Hijab, atau biasa disebut jilbab, merupakan busana kerudung yang menutupi sebagian kepala perempuan, yakni bagian rambut dan leher, yang dirangkai dengan baju yang menutupi tubuh kecuali telapak tangan dan kaki. Penggunaan hijab mulai populer di Indonesia khususnya di kalangan muslimah perkotaan pada tahun 1990. Seiring dengan perkembangan zaman, cara berpakaian dan cara penggunaan hijab bagi perempuan muslimah juga berubah. Saat ini, hijab memiliki banyak kombinasi gaya dan warna yang dapat dipadupadankan dengan berbagai busana lain. Semakin banyaknya model hijab yang muncul diikuti dengan mudahnya persebaran informasi mengenai fesyen hijab dapat membuat perempuan muslimah yang akan 'hijrah' menggunakan hijab atau sedang berhijab merasa kebingungan dalam menentukan mode yang sesuai dengan dirinya. Banyak orang mengikuti postingan tren fesyen hijab atau majalah mode ketika akan memilih model hijab, padahal kesesuaian suatu model hijab dengan seseorang bergantung pada bentuk dan fitur wajah orang tersebut. Oleh karena itu, diperlukan adanya suatu model yang membantu perempuan muslimah menentukan model hijab yang sesuai dengan bentuk wajahnya. Model ini akan mengklasifikasikan bentuk wajah pengguna ke dalam 5 kategori bentuk yakni heart, oblong, oval, round, dan square menggunakan Inception V3. Inception V3 juga akan digunakan untuk mengekstrak fitur model hijab yang sedang tren yang dikumpulkan dari Google Image dan Instagram. Setelah bentuk wajah pengguna diketahui, model akan memberikan rekomendasi berupa model hijab yang paling sesuai dengan bentuk wajah terkait. Keluaran ini dihasilkan dari matriks yang menggunakan bentuk wajah dan kluster fitur model hijab yang sudah diekstraksi sebagai baris dan kolom secara berturut-turut. Jumlah gambar rekomendasi model hijab yang dikeluarkan disesuaikan dengan masukan pengguna. Pada proses evaluasi model klasifikasi wajah, diperoleh top-2 accuracy sebesar 0,820, top-2 precision sebesar 0,410, top-2 recall sebesar 0,820, dan top-2 f1-score sebesar 0,547. Pada proses evaluasi model clustering fitur model hijab, diperoleh Silhouette Coefficient sebesar 0,121 dan Davies-Bouldin Index sebesar 2,357. Rekomendasi model hijab yang diberikan 40% sesuai dengan preferensi responden survei evaluasi rekomendasi model hijab
===================================================================================================================================
Hijab, also commonly called headscarves, is a headscarf that covers part of a woman's head, namely the hair and neck, which then combined with clothes that cover the body except for the palms of the hands and feet. The use of the headscarf became popular in Indonesia, especially among urban Muslim women in 1990. Along with the times, the way to dress and how to use the headscarf for Muslim women has also changed. Currently, the hijab has many style and color combinations that can be mixed and matched with various other clothing. The increasing number of hijab models that appear followed by the easy dissemination of information about hijab fashion can make Muslim women who are going to 'migrate' to wear the hijab or are currently wearing the hijab feel confused in determining the fashion that suits them. Many people follow the posts of hijab fashion trends or fashion magazines when choosing a hijab model, even though the suitability of a hijab model for someone depends on the shape and features of that person's face. Therefore, it is necessary to have a model that helps Muslim women determine the hijab model that suits their face shape. This model will classify the user's face shape into 5 shape categories namely heart, oblong, oval, round, and square using Inception V3. Inception V3 will also be used to extract trending hijab model features collected from Google Images and Instagram. After the user's face shape is known, the model will provide recommendations in the form of a hijab model that best suits the related face shape. This output is generated from a matrix that uses the shape of the face and the cluster of extracted features of the hijab model as a rows and columns consecutively. The number of recommended hijab model images issued is adjusted to user input. In the process of evaluating the face classification model, the top-2 accuracy was 0.820, the top-2 precision was 0.410, the top-2 recall was 0.820, and the top-2 f1-score was 0.547. In the evaluation process of the hijab model feature clustering model, a Silhouette Coefficient of 0.121 and a Davies-Bouldin Index of 2.357 were obtained. 40% of the hijab model recommendations given are in accordance with the preferences of the respondents in the hijab model recommendation evaluation survey.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | bentuk wajah, fesyen, hijab, Inception V3, muslimah; face shape, fashion, hijab , Inception V3, muslim women |
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA76.9.I58 Recommender systems (Information filtering) |
Divisions: | Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Nazhwa Ameera Hardy |
Date Deposited: | 10 Oct 2023 02:08 |
Last Modified: | 10 Oct 2023 02:08 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/102366 |
Actions (login required)
View Item |