Analisis Usability dan Perancangan Perbaikan Interface pada Perpustakaan Digital dengan Menggunakan Electroencephalography (EEG) (Studi Kasus: iPusnas)

Azizah, Jihan (2023) Analisis Usability dan Perancangan Perbaikan Interface pada Perpustakaan Digital dengan Menggunakan Electroencephalography (EEG) (Studi Kasus: iPusnas). Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 02411940000171-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
02411940000171-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 September 2025.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Era digital yang semakin berkembang secara tidak langsung berdampak pada keberlangsungan aktivitas manusia menjadi lebih fleksibel dengan dukungan penggunaan internet. Salah satu bidang yang terdampak yakni perpustakaan digital. Perpustakaan Nasional Republik Indonesia memanfaatkan era digital sebagai solusi dalam mengatasi permasalahan literasi di Indonesia, yaitu diluncurkannya aplikasi iPusnas sebagai perpustakaan digital yang dapat diakses di manapun dan kapanpun. Namun dalam pelaksanaannya, iPusnas dengan rating 3,4 dari 5 masih memiliki permasalahan usability. Hal ini didukung oleh preliminary study yang telah dilakukan oleh peneliti di mana tampilan iPusnas cenderung kuno dan monoton serta tata letak kurang efektif. Pada penelitian ini dilakukan evaluasi usability dan perancangan perbaikan interface pada aplikasi iPusnas dengan menggunakan alat Electroencephalography (EEG), Retrospective Think Aloud (RTA), dan kuesioner System Usability Scale (SUS). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hasil evaluasi usability dari desain eksisting, menghasilkan rekomendasi desain perbaikan, menguji usability dari desain perbaikan, serta mengetahui pengaruh type of user terhadap hasil pengujian. Penelitian ini terdiri dari dua tahap pengujian, yakni untuk tahap 1 objek yang digunakan adalah desain eksisting dan tahap 2 menggunakan desain perbaikan. Adapun responden yang dilibatkan pada setiap tahapnya adalah enam orang siswa sekolah menengah dan enam orang mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara siswa dan mahasiswa terhadap tingkat penerimaan aplikasi iPusnas. Namun jika ditinjau dari faktor type of design, diketahui bahwa terdapat perbedaan rata – rata yang signifikan antara pengujian menggunakan desain eksisting dan perbaikan. Hal tersebut dibuktikan dengan signifikansi yang didapatkan dari pengujian hipotesis pada completion time, error rate, sinyal theta, beta, gamma, serta skor SUS di mana memiliki nilai lebih kecil daripada 0,05. Selain itu, rata – rata skor SUS yang didapatkan pada desain perbaikan yakni sebesar 85,63 di mana berada pada kategori excellent acceptable yang menandakan desain perbaikan dapat diterima oleh pengguna.
==================================================================================================================================
The increasingly developing digital era indirectly has an impact on the continuity of human activities by making them more flexible with the support of internet use. One of the areas affected is the digital library. The National Library of the Republic Indonesia takes advantage of the digital era by creating iPusnas as a digital library that can be solution of literacy problems in Indonesia that can be accessed anywhere and anytime. However, in practice, iPusnas, with a rating of 3.4 out of 5, still have usability problems. This is supported by a preliminary study conducted by researchers, where the iPusnas display tends to be old-fashioned and monotonous, and the layout is less effective. In this study, we evaluated usability and designed interface improvements to the iPusnas application using Electroencephalography (EEG), Retrospective Think Aloud (RTA), and the System Usability Scale (SUS) questionnaire. The purpose of this study was to determine the usability evaluation results of the existing design, generate recommendations for improved designs, test the usability of improved designs, and determine the effect of the type of user on the test results. This research consists of two stages of testing: stage 1, the object used is existing design, and stage 2, where the improved design is used. The respondents who were involved at each stage were six high school students and six university students. Based on the results of the study, it is known that there is no significant difference between students and university students in the level of acceptance of the iPusnas. However, when viewed from the type of design, it is known that there is a significant average difference between testing using the existing design and improved. This is evidenced by the significance obtained from hypothesis testing on completion time, error rate, theta, beta, and gamma signals, and SUS score, which has a value smaller than 0.05. In addition, the average SUS score obtained for the improved design is 85.63, which is in the excellent acceptable category, indicating that the improved design is acceptable to users.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Usability; Electroencephalography (EEG); Retrospective Think Aloud (RTA); System Usability Scale (SUS); iPusnas
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Industrial Engineering > 26201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Jihan Azizah
Date Deposited: 06 Oct 2023 02:01
Last Modified: 06 Oct 2023 02:01
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/102722

Actions (login required)

View Item View Item