Pengaruh Penerapan Low Impact Development Pada Debit Outflow Drainase Kawasan Kecamatan Lakarsantri Surabaya

Rohman, Habibur (2024) Pengaruh Penerapan Low Impact Development Pada Debit Outflow Drainase Kawasan Kecamatan Lakarsantri Surabaya. Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 6012211073-Master_Thesis.pdf] Text
6012211073-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2026.

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Sistem drainase kawasan di Kecamatan Lakarsantri Surabaya menerapkan drainase konvensional yang berfokus pada kuantitas air saja, hal ini ditunjukkan kejadian banjir yang terjadi di kawasan tersebut dan di hilir saluran di permukiman warga Lakarsantri dan Lidah Kulon sekitar perumahan, dibutuhkan sebuah paradigma baru untuk mengatasi hal tersebut. Low Impact Development adalah paradigma baru dalam pengelolaan manajemen sistem drainase yang berfokus pada upaya konservasi dan penggunaan fitur alami. Penelitian ini berfokus pada simulasi penerapan Low Impact Development (LID) dengan meniru proses hidrologi natural seperti di masa pra – pembangunan. Analisa ini akan dilakukan simulasi penerapan Low Impact Development dengan bantuan program bantu EPA SWMM yang didalamnya terdapat beberapa alternatif Low Impact Development. Pemilihan alternatif Low Impact Development disesuaikan dengan kriteria kondisi lokasi dan tata guna lahan. Terdapat 5 skenario LID, skenario pertama adalah LID dengan PP (Porous Pavement), skenario kedua adalah LID dengan VS (Vegetative Swale), skenario ketiga adalah LID dengan 50 % PP (Porous Pavement) + 50 % VS (Vegetative Swale), skenario 4 adalah LID dengan 70 % PP (Porous Pavement) + 30 % VS (Vegetative Swale), skenario 5 adalah LID dengan 30 % PP (Porous Pavement) + 70 % VS (Vegetative Swale). Hasil dari permodelan menunjukkan bahwa skenario 1 bisa menurunkan volume surface runoff sebesar 6 % atau 0,385 ha-m dengan prosentase pemasangan 2,81 %. Skenario 2 bisa menurunkan volume surface runoff sebesar 1 % atau 0,098 ha-m dengan prosentase pemasangan 2,00 %. Skenario 3 bisa menurunkan volume surface runoff sebesar 4 % atau 0,236 ha-m dengan prosentase pemasangan 2,40 %. Skenario 4 bisa menurunkan volume surface runoff sebesar 5 % atau 0,297 ha-m dengan prosentase pemasangan 2,56 %. Skenario 5 bisa menurunkan volume surface runoff sebesar 3 % atau 0,177 ha-m dengan prosentase pemasangan 2,24 %.
=================================================================================================================================
The regional drainage system in Lakarsantri District, Surabaya, applies conventional drainage which focuses on water quantity only. This is shown by the flood events that occurred in the area and downstream of the channel in the Lakarsantri and Lidah Kulon residential areas around the housing complex. A new paradigm is needed to overcome this. Low Impact Development is a new paradigm in managing drainage systems that focuses on conservation efforts and the use of natural features. This research focuses on simulating the application of Low Impact Development (LID) by imitating natural hydrological processes such as in the predevelopment period. This analysis will carry out a simulation of the implementation of Low Impact Development with the help of the EPA SWMM assistance program in which there are several Low Impact Development alternatives. The selection of the Low Impact Development alternative is adjusted to the criteria of location conditions and land use. There are 3 LID scenarios, first scenario is LID with PP (Porous Pavement), second scenario is LID with VS (Vegetative Swale), third scenario is LID with 50% PP (Porous Pavement) + 50% VS (Vegetative Swale), fourth scenario is LID with 70% PP (Porous Pavement) + 30% VS (Vegetative Swale), fiveth scenario is LID with 30% PP (Porous Pavement) + 70% VS (Vegetative Swale). The results of the modeling show that scenario 1 can reduce the volume of surface runoff by 6% or 0.385 ha-m with an installation percentage of 2.81%. scenario 2 can reduce the volume of surface runoff by 1% or 0.098 ha-m with an installation percentage of 2.00%, scenario 3 can reduce the volume of surface runoff by 4% or 0.236 ha-m with an installation percentage of 2.40%, scenario 4 can reduce the volume of surface runoff by 5% or 0.297 ha-m with an installation percentage of 2.56%, scenario 5 can reduce the volume of surface runoff by 3% or 0.177 ha-m with an installation percentage of 2.24%.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Limpasan Air Hujan, Low Impact Development, EPA SWMM, Surabaya, Rainwater Runoff
Subjects: T Technology > TC Hydraulic engineering. Ocean engineering > TC530 Flood control
T Technology > TE Highway engineering. Roads and pavements > TE215 Drainage
Divisions: Faculty of Civil, Planning, and Geo Engineering (CIVPLAN) > Civil Engineering > 22101-(S2) Master Thesis
Depositing User: Habibur Rohman
Date Deposited: 12 Feb 2024 16:09
Last Modified: 12 Feb 2024 16:09
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/106925

Actions (login required)

View Item View Item