Manajemen Risiko pada Perusahaan Product-Service System dengan Metode Variation Mode and Effect Analysis (VMEA). (Studi Kasus: PT Kompindo Wiratama)

Halisa, Siti Aisyah Nor (2024) Manajemen Risiko pada Perusahaan Product-Service System dengan Metode Variation Mode and Effect Analysis (VMEA). (Studi Kasus: PT Kompindo Wiratama). Masters thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5010201006-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5010201006-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

PT Kompindo Wiratama merupakan sebuah perusahaan suku cadang otomotif yang didirikan sejak tahun 2005 di Gresik, Jawa Timur. Proses bisnis utama PT Kompindo Wiratama adalah suku cadang stamping otomotif yang diproduksi berdasarkan permintaan pelanggan. Perusahaan ini dikategorikan menjadi perusahaan Product-Service System berorientasi pada produk. Selama perjalanan hampir 20 tahun, PT Kompindo Wiratama belum melakukan analisis terkait manajemen risiko secara keseluruhan operasional perusahaan, yang ada dasarnya dapat menimbulkan beberapa risiko dan berdampak bagi kinerja perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengevaluasi dan menganalisis terkait manajemen risiko dalam proses bisnis secara keseluruhan di PT Kompindo Wiratama. Penelitian ini menggunakan metode Variation Mode and Effect Analysis(VMEA). VMEA merupakan sebuah metode analisis risiko yang mengintegrasikan indikator produk dan layanan dalam melakukan identifikasi dan penilaian risiko. Hasil penelitian risiko menggunakan metode VMEA menghasilkan profil risiko yang selanjutnya dilakukan tindakan untuk risiko-risiko prioritas yang dapat memberikan dampak kinerja yang buruk bagi kelangsungan proses bisnis perusahaan. Berdasarkan hasil pengolahan data, didapatkan 84 risiko yang selanjutnya dilakukan pemrioritasan risiko menggunakan pareto chart dan didapatkan 49 risiko prioritas dan 126 tindakan penanganan risiko yang terdiri dari 4 tipe yaitu avoid, mitigate, transfer dan accept. Tindakan penanganan risiko yang direkomendasikan diharapkan mampu menjadi referensi untuk perusahaan dalam melakukan perbaikan terkait proses operasional bisnis perusahaan.
=================================================================================================================================
PT Kompindo Wiratama is an automotive parts company that was established in 2005 in Gresik, East Java. PT Kompindo Wiratama's main business process is automotive stamping parts that are manufactured based on customer requests. The company is categorized as a product-oriented Product-Service System company . During the journey of almost 20 years, PT Kompindo Wiratama has not conducted an analysis related to the overall risk management of the company's operations, which can basically pose several risks and have an impact on the company's performance. The purpose of this study is to evaluate and analyze risk management in the overall business process at PT Kompindo Wiratama. This study uses the Variation Mode and Effect Analysis (VMEA) method. VMEA is a risk analysis method that integrates product and service indicators in identifying and assessing risks. The results of the risk study using the VMEA method produce a risk profile that is then taken for priority risks that can have a poor performance impact on the continuity of the company's business processes. Based on the results of data processing, 84 risks were obtained which were then prioritized using pareto charts and 49 priority risks and 126 risk handling actions consisting of 4 types, namely avoid, mitigate, transfer and accept. The recommended risk handling actions are expected to be a reference for companies in making improvements related to the company's business operational processes.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Manajemen Risiko, Penilaian Risiko, Product-Service System (PSS), Variation Mode and Effect Analysis(VMEA).
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD31 Management--Evaluation
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Industrial Engineering > 26201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Siti Aisyah Nor Halisa
Date Deposited: 19 Jul 2024 08:26
Last Modified: 19 Jul 2024 08:26
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/108517

Actions (login required)

View Item View Item