Kamal, Muhammad Dzaky (2024) Perencanaan Penambahan PLTS dengan Mempertimbangkan Stabilitas Tegangan pada Sistem Tambora. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
5022201103-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2026. Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Tugas akhir ini membahas perencanaan penambahan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) pada sistem kelistrikan Tambora dengan fokus utama pada mempertimbangkan stabilitas tegangan. Saat ini, Pulau Sumbawa masih mengandalkan PLTD, PLTMG dan PLTU sebagai produsen listrik utamanya. Tentu dengan penggunaan pembangkit tersebut banyak menghasilkan gas emisi yang berdampak kepada lingkungan. Lebih lanjut, Pulau Sumbawa memiliki potensi pengembangan wisata berskala internasional yang akan berdampak pada pertambahan beban tiap tahun. Dengan adanya penambahan beban tersebut sudah pasti akan ada penambahan pembangkit untuk menjaga keandalan sistem kelistrikannya. Oleh karena itu, melalui RUPTL 2021-2030 PLN sudah merencanakan untuk membangun PLTS dengan kuota 10 MW tersebar sebagai langkah strategis dalam mengatasi hal tersebut. Pada penelitian ini bus 20 kV menjadi pilihan penempatan lokasi PLTS. Voltage Sensitivity Index (VSenI) adalah metode yang digunakan untuk menentukkan lokasi penempatan PLTS, dimana bus dengan nilai VSenI terkecil menjadi lokasi prioritas penempatan PLTS. Setelah dilakukan perhitungan, 10 bus dengan nilai VSenI tertinggi dijadikan sample untuk dilakukan simulasi stabilitas tegangan steady state dengan menggunakan kurva P-V guna mengetahui batas daya transfer maksimal sebelum dan sesudah adanya PLTS. Kapasitas PLTS terpasang pada bus – bus yang akan disimulasikan maka digunakan dua skema, yakni depedency load dan terbagi dengan rata pada 10 bus. Berdasarkan hasil simulasi dapat diketahui bahwa setelah adanya penambahan PLTS terjadi penambahan besar transfer daya maksimal pada masing – masing bus. Selain itu, kapasitas PLTS yang terhubung pada bus juga memengaruhi nilai batas transfer daya maksimal di bus tersebut, dimana semakin besar kapasitas PLTS yang terhubung maka semakin besar batas transfer daya maksimal pada bus tersebut.
====================================================================================================================================
This thesis discusses the planning for the addition of a Solar Power Plant to the Tambora electrical system, with a primary focus on considering voltage stability. Currently, Tambora Island relies on diesel power plants, gas engine power plants, and steam power plants as its main electricity producers. The use of these plants results in significant emissions that impact the environment. Furthermore, Tambora Island has the potential for international-scale tourism development, which will lead to an annual increase in load. With this load increase, additional power plants will be necessary to maintain the reliability of the electrical system. Therefore, through the RUPTL 2021-2030, PLN has planned to build a 10 MW distributed PLTS as a strategic step to address this issue. In this study, the 20 kV bus is chosen as the location for the PLTS. The Voltage Sensitivity Index (VSenI) method is used to determine the placement location of the PLTS, where the bus with the highest VSenI value becomes the priority location for PLTS placement. After calculations, the 10 buses with the least VSenI values are used as samples for steady-state voltage stability simulations using the P-V curve to determine the maximum power transfer limit before and after the addition of the Solar Power Plant. To determine the installed capacity of the solar power plant on the buses to be simulated, two schemes are used, such as load dependency and evenly distributed across the 10 buses. The simulation results indicate that the addition of the solar power plant increases the maximum power transfer capacity at each bus. Moreover, the capacity of the solar power plant connected to a bus also affects the maximum power transfer limit at that bus, with larger solar power plant capacities resulting in higher maximum power transfer limits.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | PLTS, Sistem Tambora, Stabilitas Tegangan, VSenI; PLTS, Tambora System, Voltage Stability, VSenI |
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1010 Electric power system stability. Electric filters, Passive. T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering > TK1087 Photovoltaic power generation |
Divisions: | Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Electrical Engineering > 20201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Muhammad Dzaky Kamal |
Date Deposited: | 30 Jul 2024 04:01 |
Last Modified: | 30 Jul 2024 04:01 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/110345 |
Actions (login required)
View Item |