Zahra, Anastahsa Nur'Aini Az (2024) Analisis Penjadwalan Probabilistik pada Proyek Apartemen Westown View Tower La Chiva dengan Simulasi Monte Carlo. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
5012201094-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2026. Download (8MB) | Request a copy |
Abstract
Penjadwalan pada proyek memiliki risiko akibat ketidakpastian yang tidak dapat diabaikan dalam pelaksanaannya karena proyek bersifat unik, dinamis, dan kompleks. Namun, pada umumnya penjadwalan proyek dibuat secara deterministik yaitu estimasi durasi pekerjaan dianggap diketahui dengan pasti. Oleh karena itu, penjadwalan suatu proyek konstruksi perlu direncanakan dengan probabilistik yaitu memperhitungkan ketidakpastian (uncertainty) pada proyek sehingga akan memberikan rentang waktu penyelesaian yang lebih realistis. Pada penelitian ini, dilakukan analisis penjadwalan probabilistik pada proyek Apartemen Westown View Tower La Chiva dengan 3 (tiga) parameter durasi, yaitu durasi optimis, most likely, dan pesimis menggunakan metode Program Evaluation Review Technique (PERT) dan simulasi Monte Carlo. Penelitian ini didasarkan oleh historical info dari expert dalam memberikan estimasi durasi setiap pekerjaan. Data tersebut kemudian akan diolah untuk memperoleh total durasi probabilistik penyelesaian proyek yang akan dibandingkan dengan total durasi deterministik serta menganalisis aktivitas dengan sensitivitas yang tinggi. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan pada pekerjaan struktur Apartemen Westown View Tower La Chiva, didapatkan total durasi rencana yang dibuat secara deterministik adalah 368 hari. Untuk total durasi probabilistik dengan rentang probabilitas 1% hingga 100% adalah 354 sampai 380 hari, dengan durasi rata-rata (mean) probabilitas 50% adalah 366 hari. Maka durasi deterministik dengan total durasi 368 hari memiliki tingkat probabilitas sebesar 66%. Hal ini menunjukkan bahwa total durasi deterministik masuk dalam rentang probabilitas dengan kemungkinan penyelesaian tepat waktu yang tinggi karena memiliki tingkat probabilitas di atas 50%. Adapun aktivitas yang selalu berada pada lintasan kritis dari hasil simulasi adalah pekerjaan bekisting, pembesian, pengecoran balok dan kolom zona 2 dengan nilai critical index terbesar adalah 100% serta aktivitas yang memiliki tingkat sensitivitas yang tinggi yaitu pekerjaan pembesian dan bekisting kolom zona 2.
===================================================================================================================================
Scheduling in projects involves risks due to uncertainties during execution, as projects are unique, dynamic, and complex. However, project scheduling is generally done deterministically, assuming that the duration of tasks is known with certainty. Therefore, scheduling a construction project should be conducted probabilistic scheduling, which will provide a more realistic range of completion times. In this study, probabilistic scheduling analysis was implemented on the Westown View Tower La Chiva Apartment project using three duration parameters: optimistic, most likely, and pessimistic, using the Program Evaluation Review Technique (PERT) and Monte Carlo simulation methods. The research was based on historical information from experts estimating the duration of each task. This data was then processed to obtain the probabilistic total duration of project completion, which would be compared with the deterministic total duration, as well as to analyze activities with high sensitivity. Based on the research conducted on the structural work of the Westown View Tower La Chiva Apartment, the planned deterministic total duration was found to be 368 days. The probabilistic total duration ranged from 354 to 380 days, with a 1% to 100% probability range, and a mean duration (50% probability) of 366 days. Therefore, the deterministic duration of 368 days has a probability level of 66%. This indicates that the deterministic total duration falls within the probabilistic range with a high likelihood of on-time completion, as it has a probability level above 50%. The activities that were always on the critical path from the simulation results were formwork, reinforcement, and casting of beams and columns in zone 2, with the highest critical index value of 100%. The activities with high sensitivity were the reinforcement and formwork of columns in zone 2.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Penjadwalan, Probabilistik, Sensitivitas, Simulasi Monte Carlo, Monte Carlo Simulation, Sensitivity, Probability, Scheduling. |
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD69.T54 Time management. Scheduling T Technology > T Technology (General) > T57.62 Simulation T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Faculty of Civil, Environmental, and Geo Engineering > Civil Engineering > 22201-(S1) Undergraduate Theses |
Depositing User: | Anastahsa Nur’Aini Az-Zahra |
Date Deposited: | 05 Aug 2024 04:13 |
Last Modified: | 05 Aug 2024 04:13 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/110434 |
Actions (login required)
View Item |