Desain Antarmuka Situs Web Asosiasi Studi Pembangunan Indonesia dengan Pendekatan Lean UX

Marciola, Natya Madya (2024) Desain Antarmuka Situs Web Asosiasi Studi Pembangunan Indonesia dengan Pendekatan Lean UX. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5025201238-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5025201238-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (10MB) | Request a copy

Abstract

Urgensi dan kompleksitas terkait tantangan pembangunan telah mendorong adanya
program studi (prodi) Studi Pembangunan di beberapa universitas mengingat pentingnya prodi
ini terutama di negara berkembang seperti Indonesia. Untuk menyatukan upaya, meningkatkan
kualitas, dan menjangkau masyarakat luas maka terbentuklah Asosiasi Studi Pembangunan
Indonesia (DSA Indonesia). Dalam era teknologi informasi yang pesat, pembuatan situs web
menjadi kebutuhan mendasar bagi DSA Indonesia. Situs ini akan menjadi ruang interaktif untuk
kolaborasi, berbagi informasi, dan mengakses sumber daya relevan dalam Studi Pembangunan.
Selain itu, situs web ini dapat menjadi tempat untuk mempublikasikan pencapaian, inovasi, dan
karya anggota asosiasi yang nantinya memberikan dampak yang lebih luas di masyarakat.
Langkah ini bukan hanya sebagai respons terhadap kemajuan teknologi, tetapi juga sebagai
strategi untuk memperkuat eksistensi dari asosiasi itu sendiri. Dalam merancang sebuah situs
web, desain antarmuka bukan hanya sekedar titik pertemuan antara pengguna dengan situs web.
Antarmuka yang dirancang dengan baik sangat penting untuk menciptakan pengalaman
pengguna yang positif dan efektif. Oleh karena itu, agar desain antarmuka bisa diterima dengan
baik bagi pengguna nantinya, peneliti menggunakan pendekatan Lean UX untuk fokus terhadap
antarmuka dan pengalaman pengguna. Lean UX digunakan karena pendekatan ini menekankan
pada eksperimen cepat dan evaluasi pengguna secara berkala sehingga dapat mempercepat
proses pengembangan produk sesuai dengan kebutuhan proyek yang dikerjakan. Selain itu,
Lean UX dipilih sebagai eksplorasi metode untuk memastikan proses desain responsif terhadap
kebutuhan pengguna. Dalam pendekatan Lean UX terdapat beberapa tahapan yang dilaukan,
yaitu declare assumptions, create mvp, run an experiment, dan feedback and research. Hasil
SUS iterasi kedua didapatkan nilai sebesar 90 poin dan pada iterasi ketiga didapatkan nilai
sebesar 96.25 poin. Dengan membandingkan hasil SUS iterasi kedua dan ketiga didapatkan
peningkatan sebesar 6.25 poin. Peningkatan ini menandakan bahwa perbaikan berdasarkan
hasil evaluasi yang dilakukan menghasilkan pengalaman pengguna yang lebih baik dan dapat
diterima oleh pengguna. Hasil dari Tugas Akhir ini menunjukkan bahwa perancangan
antarmuka yang dilakukan sebanyak tiga kali iterasi memberikan peningkatan pengalaman
pengguna berdasarkan hasil perhitungan kuesioner SUS dan SEQ yang telah memenuhi batas
standar minimum.
=======================================================================================================
The urgency and complexity associated with development challenges have driven the
establishment of Development Studies programs in several universities, considering their
significance, especially in developing countries like Indonesia. To consolidate efforts, enhance
quality, and reach a wider audience, the Development Studies Association (DSA Indonesia)
was formed. In the era of rapid information technology, creating a website has become a
fundamental necessity for DSA Indonesia. This website will serve as an interactive space for
collaboration, sharing information, and accessing relevant resources within Development
Studies. Furthermore, the website can be a place to publicize the achievements, innovations,
and work of association members that will have a wider impact on society. This step is not
merely a response to technological advancements but also a strategy to strengthen the
association's presence. In designing a website, the interface design is not merely the point of
interaction between users and the website. A well-designed interface is crucial to creating a
positive and effective user experience. Therefore, to ensure that the interface design is wellreceived by users, the researcher used the Lean UX approach to focus on the interface and user
experience. Lean UX was chosen because this approach emphasizes rapid experimentation and
regular user evaluation, which can accelerate the product development process. Additionally,
Lean UX was selected as a method to ensure the design process is responsive to user needs.
The Lean UX approach includes several stages: declare assumptions, create MVP (Minimum
Viable Product), run an experiment, and feedback and research. The second iteration resulted
in a SUS (System Usability Scale) score of 90 points, and the third iteration achieved a score
of 96.25 points. Comparing the SUS scores from the second and third iterations shows an
increase of 6.25 points. This improvement indicates that the changes made based on evaluation
results have led to a better user experience that is more acceptable to users. The results of this
final project demonstrate that designing the interface over three iterations has led to an
improved user experience, as indicated by the SUS and SEQ (Single Ease Question)
questionnaire results, which meet the minimum standard threshold.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Studi Pembangunan, Lean UX, Antarmuka Pengguna, DSA Indonesia, Development Studies, Lean UX, User Interface, DSA Indonesia
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Faculty of Intelligent Electrical and Informatics Technology (ELECTICS) > Informatics Engineering > 55201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Natya Madya Marciola
Date Deposited: 01 Aug 2024 22:39
Last Modified: 01 Aug 2024 22:39
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/111065

Actions (login required)

View Item View Item