Firnanda, Yoga (2024) Studi Eksperimen Peningkatan Performa Panel Photovoltaic dengan Sistem Pendinginan Pulsed Flow Water. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Text
5007201050-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version Restricted to Repository staff only until 1 October 2026. Download (4MB) | Request a copy |
Abstract
Panel photovoltaic merupakan teknologi yang potensial karena memanfaatkan energi matahari dan berperan penting dalam menghasilkan energi listrik yang bebas emisi. Dalam penggunaannya, terdapat beberapa masalah salah satunya temperatur panel photovoltaic yang meningkat dan menyebabkan performanya menurun. Sebuah solusi ditemukan, yaitu membuat sistem pendinginan dengan menggunakan air sebagai fluida kerjanya. Penelitian terus dilakukan guna menjaga temperatur dan sekaligus meningkatkan performa panel photovoltaic. Pada penelitian ini akan dilakukan eksperimen peningkatan performa panel photovoltaic dengan sistem pendinginan pulsed flow water. Pulsed flow water merupakan sistem pendinginan yang melibatkan pengaliran air secara bergantian atau berdenyut dengan pola pulse tertentu. Eksperimen dilakukan pada panel photovoltaic jenis monocrystalline dengan berbagai macam kondisi, yaitu tanpa sistem pendingin, pendinginan dengan air yang mengalir secara kontinu, dan pendinginan dengan air secara pulse dengan DC=0,2 dalam interval 0,5 menit, 1 menit, dan 3 menit. Berdasarkan hasil pengujian panel PV, penambahan sistem pendinginan pulsed flow water dengan DC=0.2 pada interval 0.5 menit menghasilkan rata-rata daya output dan efisiensi konversi tertinggi dibandingkan interval 1 dan 3 menit masing-masing sebesar 68.60 W dan 15.99% dengan peningkatan masing-masing sebesar 12.26% dan 13.81% dibandingkan pengujian panel PV tanpa sistem pendingin. Peningkatan performa ini juga dikarenakan kemampuan dalam menurunkan temperatur permukaan panel PV hingga menghasilkan rata-rata keseluruhan nilai temperatur sebesar 33.14°C dengan penurunan sebesar 14.75°C dibandingkan tanpa sistem pendinginan. Selain itu, penerapan sistem pendinginan ini mampu menguntungkan dari segi konsumsi air, dimana dengan penggunaan air yang rendah yakni 13.2 liter, mampu menghasilkan rata-rata nilai efisiensi konversi sebesar 15.99%, dan mampu menghasilkan total energi bangkitan bersih (Wneto) sebesar 544.12 Wh.
==============================================================================================================================
Photovoltaic panels are a promising technology as they harness solar energy and play a crucial role in generating emission-free electrical energy. In their usage, several issues arise, one of which is the increase in the temperature of photovoltaic panels, leading to a decline in their performance. A solution has been found, namely implementing a cooling system using water as the working fluid. Ongoing research aims to maintain the temperature and simultaneously enhance the performance of photovoltaic panels. This study will conduct experiments to improve the performance of photovoltaic panels with a pulsed-flow water cooling system. Pulsed flow water is a cooling system that involves the intermittent or pulsating flow of water with a specific pulse pattern. Experiments will be carried out on monocrystalline photovoltaic panels under various conditions, including no cooling system, continuous water cooling, and water cooling with a pulse at DC=0.2 at intervals of 0.5 minutes, 1 minute, and 3 minutes. Based on the testing of the PV panel, the addition of a pulsed flow water cooling system with a duty cycle of 0.2 at an interval of 0.5 minutes resulted in the highest average output power and conversion efficiency compared to intervals of 1 and 3 minutes. The results showed an average output power of 68.60 W and a conversion efficiency of 15.99%, with increases of 12.26% and 13.81%, respectively, compared to testing the PV panel without a cooling system. This performance improvement is also due to its ability to lower the PV panel surface temperature, resulting in an average overall temperature value of 33.14 °C, a decrease of 14.75 °C compared to without cooling. Additionally, the implementation of this cooling system is advantageous in terms of water consumption, where the use of only 13.2 liters of water achieves an average conversion efficiency of 15.99% and generates a total net energy output (Wneto) of 544.12 Wh.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | photovoltaic, daya output, efisiensi konversi, sistem pendinginan, pulsed flow water, power output, conversion efficiency, cooling system |
Subjects: | T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ810.5 Solar energy |
Divisions: | Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Mechanical Engineering > 21201-(S1) Undergraduate Thesis |
Depositing User: | Yoga Firnanda |
Date Deposited: | 26 Aug 2024 04:29 |
Last Modified: | 26 Aug 2024 04:29 |
URI: | http://repository.its.ac.id/id/eprint/113395 |
Actions (login required)
View Item |