Analisis Teknis Dan Ekonomis Konversi Sistem Propulsi Elektrik Kapal Pandu Di Pelabuhan Tanjung Perak

Al Ghaza, Zidan Muhammad (2024) Analisis Teknis Dan Ekonomis Konversi Sistem Propulsi Elektrik Kapal Pandu Di Pelabuhan Tanjung Perak. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5019201067-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5019201067-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Transisi energi dalam transportasi dengan penggunaan energi listrik berkembang pesat untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan dampak negatif bahan bakar fosil. Kapal pandu, sebagai bagian dari moda transportasi laut, saat ini masih menggunakan mesin konvensional yang tinggi emisi dan kebisingan. Upaya konversi ke sistem propulsi elektrik yang lebih ramah lingkungan dan efisien sedang dilakukan, seperti peluncuran kapal pandu bertenaga surya oleh PT Jasa Armada Indonesia Tbk. Konversi sistem propulsi elektrik pada kapal pandu SRIKANDI 003 yang beroperasi di Pelabuhan Tanjung Perak dilakukan dengan simulasi tahanan kapal dan perhitungan kebutuhan daya propulsi, didapatkan kebutuhan daya sebesar 92,48 kW pada kecepatan dinas 14 knot. Untuk itu, digunakan Electric outboard engine 2 x 50 kW 48 Volt dengan tipe motor PM – Assisted synchronous reluctance motor. Konversi sistem propulsi konvensional dengan sistem propulsi elektrik mempertahankan sarat air maksimum 0,5 m dengan berat displacement 6,91 ton, memberikan ketersediaan berat 1,85 ton. Dipilih baterai 36 kWh sebanyak 4 unit dengan total 144 kWh, voltase 48 VDC dan total berat 1,368 ton. Sarat air hasil konversi adalah 0,48 m tidak melebihi sarat air maksimum. Hasil simulasi stabilitas kapal menggunakan software maxsurf stability menunjukkan kapal trim by stern 0,027 m dengan sudut 0,1546°. Baterai dengan DoD 80% untuk 3500 siklus menyediakan kapasitas energi 115,2 kWh, memungkinkan kapal pandu beroperasi 3 jam per hari dengan kecepatan rata-rata 10 knot. Investasi untuk konversi sistem propulsi elektrik mencakup biaya awal Rp 2.680.722.252,98, pembelian baterai Rp 2.526.959.514,64, biaya operasional Rp 144.284.474,88 per tahun, dan biaya perawatan Rp 197.572.586,43 setiap 2 tahun. Analisis ekonomi menunjukkan kelayakan investasi dengan NPV Rp 9.719.995.135,02 (positif), IRR 25%, Payback Period 11 tahun 1 bulan, BCR 1,53, dan PI 2,87.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Battery, Electric, Investment, Pilot Boat, Propulsion, Baterai, Elektrik, Investasi, Kapal Pandu, Propulsi
Subjects: V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM751 Resistance and propulsion of ships
V Naval Science > VM Naval architecture. Shipbuilding. Marine engineering > VM773 Ship propulsion, Electric
Divisions: Faculty of Marine Technology (MARTECH) > Marine Engineering > 36202-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Zidan Muhammad Al Ghaza
Date Deposited: 05 Aug 2024 04:52
Last Modified: 05 Aug 2024 05:01
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/113425

Actions (login required)

View Item View Item