Simulasi Numerik Penempatan Shark Fin Vortex Generator dengan Susunan Staggered pada Dinding Kiri dan Kanan Bus Penumpang

Putri, Tiara Pradina (2024) Simulasi Numerik Penempatan Shark Fin Vortex Generator dengan Susunan Staggered pada Dinding Kiri dan Kanan Bus Penumpang. Masters thesis, Institut Teknologi 10 November.

[thumbnail of 6007221005-Master_Thesis.pdf] Text
6007221005-Master_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (3MB) | Request a copy

Abstract

Dalam penelitian ini, mengevaluasi pengaruh penggunaan Shark Fin Vortex Generator (SFVG) pada aerodinamika bus penumpang menggunakan analisis numerik. Analisis menunjukkan bahwa pada kecepatan 120 km/jam, bus yang dilengkapi SFVG mencatat nilai total force yang lebih tinggi, yaitu 3624, 3564, dan 3514 untuk variasi x/l 85, x/l 90, dan x/l 95 secara berturut-turut, dibandingkan dengan kecepatan dan variasi x/l lainnya. Koefisien drag (CD) untuk bus dengan SFVG adalah 0.775, 0.744, dan 0.738 untuk x/l 85, 0.748, 0.736, dan 0.728 untuk x/l 90, dan 0.695, 0.684, dan 0.676 untuk x/l 95. Dari nilai tersebut menunjukkan bahwa SFVG dapat sedikit mengurangi gaya hambat dengan meningkatkan aliran udara dan mengurangi turbulensi. Namun, nilai koefisien lift (CL) yang diperoleh menunjukkan penurunan seiring dengan meningkatnya kecepatan dan jarak vortex generator, dengan nilai CL yang lebih rendah pada kecepatan yang lebih tinggi. Dari penelitian ini dapat dilihat bahwa SFVG berpotensi untuk meningkatkan kecepatan dan mengurangi drag, namun juga dapat meningkatkan lift yang mempengaruhi stabilitas kendaraan. Penelitian lanjutan diperlukan untuk lebih memahami dampak SFVG terhadap efisiensi energi dan kinerja aerodinamis bus secara keseluruhan.

Kata kunci: Shark Fin Vortex Generator (SFVG), Aerodinamika Bus Penumpang , Koefisien Drag (CD), Koefisien Lift (CL)

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Shark Fin Vortex Generator (SFVG), Aerodinamika Bus Penumpang , Koefisien Drag (CD), Koefisien Lift (CL), Shark Fin Vortex Generator (SFVG), Passenger Bus Aerodynamics, Drag Coefficient (CD), Lift Coefficient (CL)
Subjects: T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery > TJ561 Surface
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Mechanical Engineering > 21101-(S2) Master Thesis
Depositing User: TIARA PRADINA PUTRI
Date Deposited: 06 Aug 2024 05:35
Last Modified: 25 Sep 2024 03:09
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/114138

Actions (login required)

View Item View Item