Produksi Hidrogen dari Reaksi Aluminium Foil-Air dengan Promotor Natrium Molibdat Dihidrat (Na2MoO4.2H20) dan Katalis NaOH

Kusumaningrum, Fitria (2024) Produksi Hidrogen dari Reaksi Aluminium Foil-Air dengan Promotor Natrium Molibdat Dihidrat (Na2MoO4.2H20) dan Katalis NaOH. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5009201044-Undergraduate_Thesis.pdf] Text
5009201044-Undergraduate_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 October 2026.

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Penggunaan energi fosil sebagai bahan bakar utama di banyak industri mengakibatkan cadangan energi ini semakin menipis. Oleh karena itu, diperlukan alternatif bahan bakar yang bersih dan berkelanjutan, salah satunya yaitu gas hidrogen yang dapat diproduksi melalui berbagai metode termasuk reaksi aluminium-air. Reaksi aluminium-air menghasilkan gas hidrogen dan aluminium oksida. Metode ini dinilai efisien dan ramah lingkungan karena tidak menghasilkan polusi. Namun, reaksi ini relatif lambat karena terbentuknya lapisan oksida pada permukaan aluminium, sehingga diperlukan katalis untuk mempercepat reaksi. NaOH digunakan sebagai katalis basa yang mampu meningkatkan produksi hidrogen hingga 40%. Selain itu, digunakan promotor Natrium Molibdat Dihidrat (Na2MoO4.2H2O). Penelitian ini menguji dua jenis aluminium, yaitu aluminium paduan AA1235 dan aluminium paduan AA3105, dengan variasi konsentrasi katalis NaOH dan promotor Na2MoO4.2H2O. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi molibdat yang tepat dapat menghasilkan volume hidrogen yang tinggi. Variasi konsentrasi terbaik adalah pada 0,5 M NaOH dan 0,002 M Na2MoO4.2H2O, yang menghasilkan volume hidrogen sebesar 243,33 ml baik untuk aluminium kaleng maupun aluminium foil, dengan konsentrasi optimal pada variasi 0,5 M NaOH dan 0,002 M Na2MoO4.2H2O. Kemudian, untuk laju reaksi tertinggi yaitu dihasilkan pada 0,7 M NaOH + 0,0006 M Na2MoO4.2H2O untuk aluminium foil dan 1 M NaOH + 0,002 M Na2MoO4.2H2O untuk aluminium kaleng. Hasil ini menunjukkan potensi besar dari metode aluminium-air untuk menghasilkan energi bersih dan berkelanjutan.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: hidrogen, katalis, promotor, reaksi
Subjects: T Technology > TP Chemical technology > TP155.7 Chemical processes.
Divisions: Faculty of Industrial Technology > Physics Engineering > 30201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Fitria Kusumaningrum
Date Deposited: 07 Aug 2024 07:40
Last Modified: 07 Aug 2024 07:40
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/114438

Actions (login required)

View Item View Item