Ekstraksi Kolagen dari Kulit Ikan Kuniran (Upeneus sulphureus) dengan Variasi Konsentrasi Asam Sitrat dan Waktu Perendaman Menggunakan NaOH sebagai Tahap Pretreatment

Didu, Sabrina Ghaisani Putri Suaib (2025) Ekstraksi Kolagen dari Kulit Ikan Kuniran (Upeneus sulphureus) dengan Variasi Konsentrasi Asam Sitrat dan Waktu Perendaman Menggunakan NaOH sebagai Tahap Pretreatment. Other thesis, Institut Teknologi Sepuluh Nopember.

[thumbnail of 5011211135_Undergradute_Thesis.pdf] Text
5011211135_Undergradute_Thesis.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only until 1 April 2027.

Download (7MB) | Request a copy

Abstract

Kolagen dari biota laut sebagai sumber kolagen alternatif yang paling aman digunakan saat ini dengan memanfaatkan kulit, sisik, tulang, dan gelembung renang dari ikan. Bagian-bagian pada ikan tersebut memiliki struktur kolagen tipe I yang sering diaplikasikan sebagai biomaterial di bidang farmasi dan medis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variasi konsentrasi asam 0,3; 0,5; dan 0,7 M dan waktu perendaman 24, 48, dan 72 jam terhadap gugus fungsi, persentase yield, nilai pH, stabilitas termal, kadar air dan abu terhadap kolagen yang dihasilkan dari proses ekstraksi. Bagian kulit ikan kuniran digunakan sebagai sumber kolagen. Kolagen diperoleh melalui proses ekstraksi yang terdiri dari tahap pretreatment dengan larutan NaOH untuk menghilangkan protein nonkolagen dan tahap ekstraksi kolagen dengan metode acid soluble collagen (ASC). Hasil penelitian menunjukkan terdapat pengaruh variasi konsentrasi asam dan lama waktu perendaman pada gugus fungsi kolagen, nilai yield, pH, stabilitas termal, kadar air, dan abu. Variasi konsentrasi asam sitrat dan waktu perendaman terbaik diperoleh pada kode sampel M0,5D2 dengan konsentrasi 0,5 M dan waktu perendaman 48 Jam yang menghasilkan nilai pH 5,6, nilai yield sebesar 7,1%, stabilitas termal yakni 149,31°C untuk Tg dan 206,14°C untuk Tm, kadar air 11,55%, dan kadar abu 3,79%. Nilai kadar air pada penelitian ini masuk dalam syarat mutu kolagen SNI 8076:2020 ini yakni maksimum 14%
==================================================================================================================================
Collagen from marine biota is currently the safest alternative source of collagen, utilizing fish skin, scales, bones, and swim bladders. These parts of the fish contain type I collagen, which is often applied as a biomaterial in the pharmaceutical and medical fields. This research aims to analyze the effect of variations in acid concentration 0,3; 0,5; and 0,7 M and soaking time 24, 48, and 72 hours on the functional groups, yield percentage, pH value, thermal stability, moisture content, and ash content of collagen produced from the extraction process. This study uses sulphur goatfish skin as the source of collagen. Collagen is obtained through an extraction process consisting of a pretreatment stage with NaOH solution to remove non-collagenous proteins and a collagen extraction stage using the acid soluble collagen (ASC) method. The results of the study indicate that variations in acid concentration and soaking time affect the functional groups of collagen, yield value, pH, thermal stability, moisture content, and ash content. The best combination of citric acid concentration and soaking time was obtained in sample code M0.5D2, with a concentration of 0.5 M and a soaking time of 48 hours, resulting in a pH value of 5.6, a yield value of 7.1%, thermal stability of 149.31°C for Tg and 206.14°C for Tm, moisture content of 11.55%, and ash content of 3.79%. The moisture content value in this study meets the collagen quality standards of SNI 8076:2020, which is a maximum of 14%.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Acid Soluble Collagen, Ikan Kuniran, Kolagen, Collagen, Kuniran Fish
Subjects: T Technology > TP Chemical technology > TP1140 Polymers
Divisions: Faculty of Industrial Technology and Systems Engineering (INDSYS) > Material & Metallurgical Engineering > 28201-(S1) Undergraduate Thesis
Depositing User: Sabrina Ghaisani Putri Suaib Didu
Date Deposited: 22 Jan 2025 16:40
Last Modified: 22 Jan 2025 16:40
URI: http://repository.its.ac.id/id/eprint/116621

Actions (login required)

View Item View Item